Buah Kersen, Buah Kecil yang Banyak Manfaat Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

Minggu 22 Sep 2024 - 10:10 WIB
Reporter : Aditiya R R
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Pohon kersen sering kali diabaikan dan dianggap dak bernilai. Padahal, manfaat buah kersen bagi kesehatan banyak sekali. 

Buah yang dijuluki cerinya Indonesia ini sangat mudah ditemukan, termasuk di halaman dan tepi jalan.

Namun, meski mudah dijumpai, buah mungil ini kerap diabaikan dan dianggap tak bernilai. Padahal, ada banyak manfaat buah kersen untuk kesehatan.

Kandungan dalam buah kersen meliputi vitamin, antioksidan, bahkan antibiotik alami yang baik bagi tubuh. Berikut ini penjelasan lengkap mengenai manfaat buah kersen bagi tubuh:

 

1.  Menurunkan Kadar Gula Darah 

Buah kersen dapat menjadi salah satu pilihan untuk dikonsumsi. Buah ini mengandung zat anti diabetes, seperti asam askorbat, serat, beta-karoten, riboflavin, dan tiamin. Ada juga kandungan niasin yang berguna untuk mengontrol kadar gula darah dan mencegah hiperglikemia dalam tubuh.

BACA JUGA:3 Bahan Herbal Ini Mampu Menjaga Kesehatan Jantung

2. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Buah ceri kersen juga bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah. Itu karena kandungan nitric oxide dalam buah ini mampu melemaskan pembuluh darah. Darah pun akan dapat mengalir dengan lancar dan secara langsung menurunkan tekanan darah.

 

3. Menjaga Kesehatan Jantung 

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, buah kersen dapat memperlancar aliran darah sehingga jantung akan lebih sehat. Selain itu, daun kersen juga dapat dikonsumsi untuk menjaga kesehatan jantung. Ekstrak daun kersen memiliki efek perlindungan pada jaringan dan serum jantung.

 

4. Mengatasi Asam Urat

Kategori :