Paslon DISUKA Dapat Dukungan Penuh IKS Bengkulu

Minggu 06 Oct 2024 - 10:31 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Tahapan pemilihan serentak walikota dan wakil walikota Bengkulu yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang terus bergulir. Masing-masing pasangan calon (Paslon) saat ini terus berlomba-lomba untuk adu gagasan dan ide untuk mendapatkan dukungan politik selama masa kampanye yang saat ini tengah berlangsung. 

Seperti halnya dukungan bagi calon walikota dan wakil walikota Bengkulu nomor urut 1,  Dani Hamdani dan Sukatno atau lebih dikenal pasangan DISUKA hingga saat ini terus datang membanjiri dari berbagai kalangan hingga komunitas yang ada di Bengkulu.

Teranyar, Ikatan keluarga Solok (IKS) Bengkulu menyatakan dukungannya terhadap pasangan DISUKA. 

Ketua IKS Provinsi Bengkulu, Yasar Arsa mengatakan bahwa pihaknya telah menetapkan pilihan untuk mendukung pasangan DISUKA pada Pilwakot Bengkulu 2024.

"Kami sudah menyampaikan bersama ibu-ibu bundo kanduang juga tadi menyampaikan bahwa kami siap mendukung pasangan Dani Hamdani dan Sukatno ini, karena masih dalam keluarga besar Minang juga, " kata Yasar.

Sebagai bagian dari keluarga minang, Yasar berharap pasangan nomor urut 1 ini dapat membawa Kota Bengkulu yang lebih baik lagi kedepannya jika nanti diberikan amanah untuk memimpin kota Bengkulu. 

BACA JUGA: Paslon Disuka Komiten Bangun Kota Bengkulu Tanpa Skema Berhutang

"Pasangan ini membawa program-program yang baik, dan sangat kita tunggu tentunya. Kita bisa katakan DISUKA inikan punya program khusus yang bisa dibilang spektakuler," imbuh Yasar.

Ia menambahkan, Paslon DISUKA merupakan pasangan calon walikota dan wakil walikota Bengkulu yang banyak dibicarakan dan sudah melekat di hati masyarakat, sehingga diharapkan pasangan ini dapat meraih kemenangan pada pilkada serentak di 27 November mendatang.

"Kita lihat kalau di masyarakat, di warung-warung kopi pasangan ini banyak diperbincangkan dan sudah melekat di hati setiap masyarakat, kami berharap juga rakyat Bengkulu dapat berpihak ke pasangan ini" ujar Yasar. 

Kategori :