Unggul Versi Hitung Cepat, Azhari : Masyarakat Menginginkan Perubahan

Kamis 28 Nov 2024 - 16:33 WIB
Reporter : Eko Hatmono
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Pasangan calon bupati dan wakil bupati lebong nomor urut 2, Azhari, SH, MH - Bambang ASB, S.os, M.Si berhasil unggul pada Pilkada Kabupaten Lebong versi hitung cepat atau quik count.

Data diperoleh, pasangan Azhari-Bambang berhasil mendapatkan 35.711 suara. Sementara Pasangan calon bupati nomor urut 1, Kopli Ansori, S.Sos sebagai petahana dan Roiyana, S.Sy mendapat 34.377 suara.

Kepada wartawan Azhari mengatakan meski unggul pada qiuk count, pihaknya masih tetap menunggu hasil resmi rekapitulasi suara yang akan dilakukan oleh KPU Kabupaten Lebong secara berjenjang.

Namun menurutnya hasil ini menunjukkan jika masyarakat Kabupaten Lebong bersama-sama menginginkan perubahan.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah mendukung Azhari-Bambang, yang bersama-sama menginginkan perubahan di Kabupaten Lebong, " kata Azhari.

Disisi lain, Azhari juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lebong untuk kembali bersatu pascaPilkada 2024. Perbedaan dan gesekan-gesekan yang selama ini terjadi selama masa kampanye Pilkada 2024 untuk tidak lagi terjadi ke depannya.

"Sesuai dengan moto Kabupaten Lebong yaitu Bumei Swarang Patang Stumang, mari semua kembali bersatu untuk bersama-sama membangun Kabupaten Lebong. Tidak ada lagi 01 dan 02, pemennagnya wajib untuk didukung dan disuport membangun Lebong menjadi lebih baik lagi, " demikian Azhari.

BACA JUGA:Pantau Pemungutan Suara, Ini Pesan Kapolres Lebong

Sementara itu di tempat terpisah, bakal calon wakil bupati Lebong nomor urut 2, Bambang ASB, S.Sos, M.Si menyampaikan rasa terima kasihnya kepada barisan pendukung, simpatisan, keluarga dan seluruh masyarakat Kabupaten Lebong yang telah menyuskseskan Pilkada 2024.

Meski unggul versi hitung cepat, Bambang mengatakan pihaknya saat ini masih menunggu hasil penghitungan resmi yang dilakukan KPU Kabupaten Lebong yang saat ini masih terus berproses.

"Alhamdulillah pemungutan suara selesai, tinggal menunggu keputusan resmi KPU, " kata Bambang.

Bambang berpesan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lebong, jangan sampai Pilkada 2024 yang sudah selesai dilakukan ini justru memecah belah masyarakat. Kemenangan yang diraih oleh Azhari-Bambang merupakan kemenangan masyarakat Lebong yang diharapkan terus mendukung mereka untuk membangun Kabupaten Lebong menjadi lebih baik.

"Jangan sampai Pilkada ini memecah belah kita. Persabahatan, persaudaraan tetap dijaga. Mari bersatu kembali. Kemenangan ini adalah kemenanagan bersama, kemenanagan masyarakat Lebong, " singkatnya.

 

Kategori :