Wajib Tahu, Ini Komponen Setir Mobil yang Harus Diketahui

Selasa 24 Dec 2024 - 09:14 WIB
Reporter : Aditiya R R
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Perlu diketahui bahwa setir pada mobil bukan hanya sekadar benda berbentuk lingkaran yang bisa diputar ke kanan dan ke kiri. Lebih dari itu, benda ini punya kendali besar untuk mengatur laju dan arah kendaraan Anda saat berada di jalan.

Saat Anda belajar mengemudi, penting sekali untuk belajar menguasai setir dengan baik. Anda juga sebaiknya mengetahui komponen-komponen apa saja yang terdapat pada bagian setir berikut ini.

 

1. Ball Joint

Komponen pertama adalah ball joint yang berbentuk bola. Ini merupakan komponen yang harus ada pada setiap sambung dari komponen satu ke komponen yang lain. Hal tersebut sesuai dengan namanya yakni ball joint.

Fungsi utama dari komponen ini adalah mengubah arah dari sudut roda kendaraan Anda. Bentuknya yang menyerupai roda membuat alat ini bisa berfungsi optimal untuk mengubah arah secara fleksibel. Namun fleksibilitasnya bisa berkurang jika terjadi kerusakan atau gangguan.

 

2. Tie-rod End

Komponen setir mobil berikutnya adalah tie-rod end. Ini adalah bagian yang merupakan batang penerus kemudi dan berfungsi mengarahkan sudut roda dari roda kemudi itu sendiri.

Tentunya bagian ini juga memiliki peranan yang sangat penting untuk mobil Anda. Pemeriksaan rutin sebaiknya dilakukan demi memastikan mobil selalu dalam kondisi prima saat berkendara. Cara pemeriksaannya juga hampir sama seperti pemeriksaan ball joint yang sudah disebutkan tadi.

BACA JUGA:STNK Mobil Anda Mati? Catat Ini Penjelasan dan Risikonya

3. Steering House

Lanjut ke komponen setir mobil lainnya yaitu steering house. Ini merupakan komponen yang akan mengubah gerakan atau putaran kemudi menjadi vertikal. Tujuannya agar tidak dapat dibelokkan ke arah kiri maupun kanan.

Nantinya pengaturan kemudi akan memberi pengaruh besar terhadap putaran kemudi itu sendiri. Apabila terlalu sedikit maka putarannya akan lebih berat. Namun jika terlalu banyak maka putaran akan jadi lebih cepat aus.

 

Kategori :