Forum Konsultasi Publik Ranwal RPJMD 2025-2029 Rejang Lebong

Selasa 18 Mar 2025 - 16:32 WIB
Reporter : Eko Hatmono
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Pemkab Rejang Lebong menggelar Forum Konsultasi Publik Ranwal RPJMD 2025-2029 yang digelar di Ruang Pola, Selasa 18 Maret 2025.

Kegiatan yang dibuka oleh Wabup Rejang Lebong, Dr.H.Hendri, S.STP, MSi itu dihadiri oleh Ketua DPRD, Juliansyah Yayan, unsur Forkopimda, kepala dinas instansi jajaran Pemkab. Para camat dan lurah. Serta unsur pemuda, tokoh masyarakat, asosiasi propfesi, dan tim transisi Fikri-Hendri. Termasuk tokoh perempuan, duta genre, dan PMMI.

"Forum ini adalah bagian dari rangkaian proses penyusunan RPJMD 2025-2029 sesuai dengan Permendagri No 86 Tahun 2017. Tujuannya untuk mematangkan rencana awal (Ranwal) RPJMD," kata Wabup.

Dikatakan, visi misi kepala daerah yang tertuang dalam Ranwal RPJMD adalah ‘’Mewujudkan Kabupaten Rejang Lebong yang maju, mandiri, berakhlak dan berkelanjutan’’.

"Fokus misi-visi kita terdiri dari, pertama, membangun reformasi birokrasi dan tata kelola pemerintahan yang kredibel dan efektif didukung SDM berakhlak dan professional. Kedua, meningkatkan pertumbuhan perekonomian dan daya saing daerah berbasis agrowisata dan potensi unggulan daerah. Ketiga, meningkatkan kualitas pelayanan dasar melalui penguatan koneksitas antar wilayah, pemantapan dan pemerataan infrastruktur daerah. Keempat, meningkatkan stabilitas keamanan dan daya dukung budaya local denga tetap mengedepankan pertumbuhan UMKM, ekonomi kreatif dengan mengutamakan transformasi digital dan inovasi daerah. Kelima, percepatan pembangunan berkelanjutan dengan menjaga keseimbangan lingkungan sehingga terwujudnya ekonomi hijau untuk membangun perekonomian yang maju dan berdaya saing,’’ tutur Wabup.

BACA JUGA:Sekolah Segera Libur Lebaran, Ini Pesan Kadis Dikbud Rejang Lebong

Selain itu, ada 12 program unggulan yang akan kita laksanakan. Pertama, penyediaan ambulance gratis ditiap desa dan kelurahan. Kedua, program orang tua asuh untuk anak yatim dan tidak mampu. Ketiga percepatan peningkatan kualitas jalan dan jembatan. Keempat penerangan lampu jalan umum dan media jalan. Kelima, pembuatan taman bermain anak, keenam, relokasi RSUD. Ketujuh, alih fungsi stadion menjadi ruang terbuka public. Kedelapan, perluasan lapangan setia Negara sebagai ruang terbuka hijau. Sembilan, penyediaan rumah singgah bagi masyarakat yang berobat. Sepuluh, penertiban pembuangan sampah sembarangan. Sebelas, mewujudkan Rejang Lebong sebagai kabupaten wisata. Dua belas , pengelolaan gedung PIC untuk meningkatan PAD. Tiga belas, pemanfaatan mobil dinas BD 1 K dan BD 2 K untuk bantu rakyat. Empat belas, penguatan ekonomi kerakyatan berbasis UMKM dan pemberdayaan Pemdes, penguatan BUMDes, pariwisata dan pertanian, Lima belas, revitalisasi BUMD aga sehat dan mampu menyerap tenaga kerja dan sumber pendapatan daerah,’’ tutur Wabup.

Wabup berharap, Forum Konsultasi Publik ini diharapkan dapat menghasilkan dokumen perencanaan yang mampu mengemban visi misi penting untuk menyatukan pola piker, aspirasi dari berbagai unsur.

Sementara itu Ketua DPRD Rejang Lebong, Juliansyah Yayan, menjelaskan, RPJMD merupakan dokumen stategis berfungsi sebagai pedoman arah pembangunan daerah.

‘’Melalui RPJMD ini kita berupaya mewujudkan visi misi pembangunan daerah yang mencakup pencapaian kesejahteraan masyarakat yang merata. Hal ini tidak hanya dilihat dari aspek ekonomi tapi juga sosial. Sehingga RPJMD harus mencakup seluruh aspek yang saling terkait. Seperti sector pendidikan, kesehatan, dan fasilitas dasar,’’ kata Juliansyah.

Juliansyah Yayan juga berharap Forum Konsultasi Publik ini dapat menghimpun berbagai masukan dari masyarakat dan stakeholder. Seperti pembangunan sekolah, puskesmas untuk meningkatkan sarana dan prasarana, peningkatan SDM dan fasilitas yang memadai. Termasuk ketahanan pangan melalui penyediaan pupuk bersubsidi yang berkeadilan. Maksimalisasi peran penyuluh pertanian untuk meningkatkan hasil pertanian tanaman pangan daerah.

"Saya juga mengajak seluruh pihak untuk berkolaborasi dalam mewujudkan pembangunan Rejang Lebong berkelanjutan. Dan kita dapat berkontribusi lebih demi kemajuan daerah," singkatnya. 

Kategori :