Radarkoran.com- Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah, Kepala desa Taba Tebelet Agus Salim langsung membersihkan dan melakukan pengolahan lahan lokasi yang direncanakan untuk program penanaman jagung serentak. Persiapan lahan ini seluas 1 hektare, tepatnya tidak jauh dari jalan raya desa dengan jarak sekitar 100 meter dari jalan raya. Program penanaman jagung serentak ini direncanakan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.
Kades Taba Tebelet, Agus Salim mengatakan, tujuan dari persiapan lahan ini adalah untuk memastikan kesiapan lahan yang akan digunakan dalam program tersebut. Dengan demikian, diharapkan program ketahanan pangan dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang optimal bagi desa Taba Tebelet.
"Kami ingin memastikan bahwa semua persiapan, termasuk kondisi lahan, sudah berjalan dengan baik. Penanaman jagung serentak ini diharapkan dapat mendukung ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Kepahiang dan memberikan manfaat yang maksimal bagi desa Taba Tebelet," harap Kades Agus Salim.
Ia juga menyampaikan agar program penanaman jagung serentak ini dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat desa Taba Tebelet.
BACA JUGA:Perangkat Desa Karang Anyar di Kepahiang Wajib Ngantor: Optimalkan Pelayanan Masyarakat
BACA JUGA:Gorong-gorong Penuh Sampah: Warga Kepahiang Minta Ini ke Pemerintah
"Kami berkomitmen untuk mendukung penuh kegiatan ini dengan melibatkan masyarakat setempat, agar hasilnya dapat meningkatkan kesejahteraan bersama," kata Kades Agus lagi
Pembersihan lahan ini merupakan bagian dari serangkaian persiapan yang dilakukan oleh pemerintah desa. Selain memastikan kesiapan lahan, kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk mempererat koordinasi antara pihak desa dan pihak terkait lainnya dalam rangka mendukung program ketahanan pangan.