Ini Jadwal Pemadaman Listrik dan Wilayah yang Terdampak

Minggu 24 Mar 2024 - 20:13 WIB
Reporter : Iyus Ismail
Editor : Candra Hadinata

Radarkepahiang.bacakoran.co - Beberapa wilayah di Kabupaten Kepahiang dijadwalkan terkena pemadaman listrik sementara pada Senin 25 Maret 2024. Pemadaman itu dilakukan karena ada pemeliharaan jalan yang dilakukan oleh PLN ULP Kepahiang.

Manajer PT PLN ULP Kepahiang Reza Martadinata menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat yang terkena dampak pemadaman listrik yang dilakukan.

Ia menjelaskan pemadaman listrik yang dilakukan terbagi dalam dua tahap. Pemadaman listrik itu dijadwalkan akan dimulai pukul 09.00 WIB - 10.00 WIB untuk tahap satu dan tahap dua pukul 09.00 WIB - 15.00 WIB. 

Adapun pemeliharaan tahap satu akan berdampak terhadap pemadaman listrik untuk wilayah Puncak Mall, kantor Telkom, Pensiunan Depan, Kantor PLN, Pasar Tengah, Jalan Tunggal, Jalan Sempiang, Jalan Baru, Padang Lekat, Sidodadi, Westkust, Desa Karang Endah, PT Sembilang Pilar, Desa Permu, Desa Imigrasi Permu, Desa Bengko, Desa Nanti Agung, Desa Karang Tengah, Desa Tapak Gedung, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Dinas Sosial, Dinas Pertanian dan sekitarnya.

BACA JUGA:Lanjutkan Kerja Sama, PLN Indonesia Power UBP Bengkulu–PT Pos Indonesia Tandatangani MoU

Sementara pemeliharaan tahap dua, wilayah yang terdampak yaitu Desa Ujan Mas, Komplek PLTA, Desa Pungguk Beringang, Desa Daspetah, Desa Pagar Gunung, Desa Kelobak, Daerah Perkantoran Kepahiang, Desa Taba Tebelet,  Desa Karang Anyar, Desa Kutorejo, Kelurahan Dusun Kepahiang, Pensiunan, dan sekitarnya.

"Pemeliharaan jaringan itu dengan catatan waktu padam dapat berubah di luar jadwal apabila terkendala kondisi di lapangan, " jelasnya. 

Lebih lanjut, Reza menjelaskan, kegiatan tersebut bukan karena ada gangguan. Kegiatan tersebut merupakan pemeliharaan jaringan listrik rutin.

"Bukan gangguan tapi ini pemeliharaan yang sudah terencana. Pemeliharaan ini diikuti dengan pemadaman," sebut Reza.

BACA JUGA:PLN Indonesia Power UBP Bengkulu–PT Pos Indonesia Lanjutkan Kerja Sama

Reza mengimbau masyarakat untuk menjaga keselamatan ketenagalistrikan agar tidak membahayakan. Cara paling sederhana  pergunakan listrik seperlunya, periksa semua peralatan yang menggunakan arus listrik saat meninggalkan rumah.

"Jangan biarkan peralatan listrik tetap menyala, di bulan Ramadhan ini, saat ibu dan bapak pergi ke masjid menjalankan ibadah taraweh periksa seluruh listrik yang ada didalam rumah," singkatnya.

Kategori :