Masjid di Benteng Diusulkan Terima Sapi Kurban Presiden

Kamis 09 May 2024 - 10:24 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu mengusulkan agar sapi kurban Presiden yang dialokasikan setiap tahunnya dapat diterima salah satu masjid yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). 

Disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Pemerintah dan Kesejahteraan (Pemkesra) Setda Provinsi Bengkulu, Ferry Ernez Parera, usulan tersebut akan segera disampaikan Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohisin Mersyah, MMA kepada pemerintah pusat. 

"Mensesneg sudah menyampaikan surat kepada pak gubernur pada tanggal 29 Februari 2024 lalu terkait permohonan data masjid penerima bantuan. Itu segera kita tindaklanjuti dengan menyampaikan surat gubernur kepada kepala Sekretariat Presiden melalui Biro Administrasi Sekretariat Presiden terkait mesjid calon penerima, dan tahun ini kita mengusulkan masjid yang ada di Kabupaten Benteng," tutur Ferry. 

Masjid di Kabupaten Benteng yang diusulkan menerima sapi kurban Presiden yang berada di wilayah Kecamatan Pagar Jati itu, dikatakan Ferry bukan dikarenakan alasan tertentu. Namun karena Kabupaten Benteng mendapatkan gilirannya untuk menerima sapi kurban Presiden yang setiap tahunnya diberlakukan kebijakan bergiliran oleh Pemprov Bengkulu. 

"Kan dilakukan secara bergilir. Pak gubernur biasanya minta dilakukan secara bergilir di kabupaten/kota. Tahun ini di Benteng, dan kita masih menunggu, karena usulan yang kita sampaikan pastinya harus dilakukan verifikasi dan validasi dari tim Sekretariat Presiden," imbuhnya. 

BACA JUGA:Hasil Seleksi JPTP Pemrov Bengkulu Segera ke KASN

Lebih jauh, Ferry menyebut untuk data calon penerima sapi kurban Presiden sudah disampaikan pada bulan Maret 2024 lalu, dan saat ini pihaknya masih menunggu konfirmasi dan arahan selanjutnya dari Kesetariatan Presiden. 

"Mereka juga akan melakukan survei, mungkin terkait masjid yang ditunjuk, transportasi dan akses menuju lokasi, dan lainnya. Karena kita tahu terkait sapi Presiden itu beratnya hampir satu ton, jadi pengangkutannya membutuhkan ruang yang lebih besar," sampai Ferry. 

Dirinya berharap usulan yang telah disampaikan pihaknya dapat disetujui. Terlebih usulan yang disampaikan pihaknya sebelumnya juga telah dilakukan survei dan verifikasi lapangan oleh pihak Pemprov Bengkulu. 

"Mudah-mudahan apa yang kita usulkan berdasarkan survei yang dilakukan Pemkesra sebelumnya dapat disetujui oleh pak presiden. Insyaallah mendekati waktunya (Idul Adha) akan disampaikan terkait alokasi sapi tersebut," singkat Ferry.

Kategori :