Demi Tingkatkan Pelayanan, Gedung Posyandu Desa Sumber Sari Resmi Dibangun

Selasa 14 May 2024 - 19:11 WIB
Reporter : Jimmy Mayhendra
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat, khususnya pada program pelayanan terpadu, Pemerintah Desa (Pemdes) Sumber Sari Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, resmi membangun gedung Posyandu pada tahun anggaran 2024 ini.

Pantauan Radarkoran.com, pembangunan gedung ini sudah mulai berproses dan ditempatkan di halaman kantor Desa Sumber Sari. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Desa Sumber Sari, Sumino saat ditemui Selasa 14 Mei 2024.


POSYANDU : Pemerintah Desa Sumber Sari Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang membangun gedung Posyandu pada Tahun Anggaran 2024--JIMMY/RK

Ia menuturkan, pembangunan gedung Posyandu ini dialokasikan melalui pemanfaatan Dana Desa (DD) 2024. Selain untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, pembangunan gedung Posyandu ini juga merupakan salah satu upaya pemerintah desa untuk membantu menekan angka stunting, yang saat ini tengah menjadi program Pemerintah Kabupaten Kepahiang dan nasional.


POSYANDU : Pemerintah Desa Sumber Sari Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang membangun gedung Posyandu pada Tahun Anggaran 2024---JIMMY/RK

BACA JUGA:Berusia 1 Abad, Mbah Jinem Terima BLT-DD dari Pemdes Sumber Sari di Atas Ranjang

"Alhamdulillah gedung Posyandu saat ini sudah dalam proses pembangunan. Letaknya ada di halaman kantor desa. Pembangunan gedung ini kami alokasikan melalui anggaran DD tahun 2024. Tujuannya untuk meningkatkan pelayanan sekaligus membantu menekan angka stunting," papar Kades. (jmy/pariwara)

Kategori :