Pemprov Bengkulu Pastikan Festival Tabut 2024 Lebih Baik

Kamis 13 Jun 2024 - 09:10 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu memastikan pelaksanaan festival tabut di Bengkulu yang telah masuk dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI dapat terselenggara lebih baik ditahun ini dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. 

Untuk memastikan pelaksanaan festival tabut semakin berdampak positif dalam kemajuan ekonomi daerah, Pemprov Bengkulu bersama Keluarga Kerukunan Tabut (KKT) Bencoolen dan pihak terkait lainnya menggelar rapat di Ruang Pola Pemprov Bengkulu pada Rabu, 12 Juni 2024.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos, M.Kes yang memimpin rapat persiapan festival tabut tahun 2024 mengatakan, rapat yang dilakukan dalam rangka membahas dan membentuk kesepakatan baik itu kepastian tempat, waktu, penyertaan anggaran, hingga materi perayaann tabut dengan pihak-pihak terkait. 

"Ini rapat finalisasi pelaksanaan festival tabut baik panitia tabut plus semua pihak yang terkait lainnya. Dalam rapat ini sudah kita libatkan semua, tinggal kita minta dari kesiapan dari masing-masing pihak baik EO (Event Organizer), dari pengamanan. Kemudian dari kita kesiapan Pemprov sendiri sebagai panitia besarnya, serta dari pihak kota," tutur Isnan Fajri saat diwawancarai usai kegiatan rapat. 

Dari rapat yang dilakukan, Isnan menyebut jika semua pihak sudah memaparkan dan menyampaikan persiapan-persiapannya. Kemudian mengakomodir saran dan pendapat semua pihak yang ikut dalam rapat.

BACA JUGA:Persiapkan Event Tabut 2024, Gubernur Pastikan Ada yang Berbeda

"Semuanya sudah kita diskusikan, mudah-mudahan penyelenggaraan tabot tahun ini akan lebih baik dari tahun kemarin, semua permasalahan-permasalahan dapat kita tekan dan dengan sendirinya festival tabut tahun 2024 ini akan berjalan dengan sukses, meriah, dan lebih baik dari penyelenggaraan tahun-tahun kemarin. Doakan semuanya akan berjalan dengan baik," sampai Isnan. 

Lebih jauh, pelaksanaan festival tabut tahun 2024 ini dilaksanakan hampir sama seperti tahun kemarin, seperti halnya akan mengundang dari pemerintah pusat melalui kementerian terkait serta mengundang duta-duta dari negara tetangga. 

"Kita sudah menyampaikan jadwalnya, tinggal kita menunggu  kepastian siapa perwakilan pemerintah pusat yang bisa hadir. Kemungkinan nanti kita undang menteri pariwisata, menteri UMKM, dan menteri perindag. Dari negara tetangga juga tetap kita undang, mudah-mudahan mereka berkenan datang dan hadir. Termasuk duta besar dari timur Tengah juga kita undang," papar Isnan. 

Ditambahkan Isnan, dari pihak EO juga memastikan penyelenggaraan festival tabut dapat terselenggara dengan baik, meriah dan pengunjung dua kali lipat dibandingkan tahun lalu. 

"Ukuran sebuah acara itu banyaknya pengunjung, minimalnya hal-hal yang tidak diinginkan. Kita doakan dapat berjalan dengan baik festival tabut tahun ini," singkat Isnan.

Kategori :