Pemkab Kepahiang Ingin SDM ditingkat Desa Terus Ditingkatkan

Rabu 06 Dec 2023 - 19:42 WIB
Reporter : Reka Fitriani
Editor : Candra Hadinata

KEPAHIANG RK - Peningkatan sumber daya manusia masih menjadi prioritas pembangunan Kabupaten Kepahiang ditahun 2023. Hal itu disampaikan Sekretaris Kabupaten Kepahiang, Dr. Hartono, M.Pd, ia menjeaskan fokus pemerintah daerah pada penguatan sumber daya manusia, ekonomi dan infrastruktur.

Pembangunan SDM menurutnya, menjadi tantangan besar, terutama upaya untuk meningkatkan partisipasi pendidikan pada jenjang menengah dan tinggi, meningkatkan mutu pembelajaran yang berkualitas, menciptakan tenaga pendidik yang berkualifikasi baik, menurunkan kematian ibu dan bayi, menurunkan stunting balita, mengatasi kemiskinan, serta mempersiapkan diri untuk memasuki era bonus demografi.

Pada prioritas peningkatan kualitas SDM yang menjadi atensi dan perhatian yakni sektor pendidikan, kesehatan, pengetasan kemiskinan serta perbaikan sarana prasarana pelayanan dasar.

"Tentu program dan kegiatan prioritas ini disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah, kita pilih program yang sangat prioritas dan bermanfaat untuk masyarakat," jelas Sekkab Hartono.

Tak hanya menjadi tugas pemerintah daerah bersama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, menurut Sekda peran serta pemerintah desa juga dapat memaksimalkan peningkatan SDM.

BACA JUGA:Perpustakaan Keliling, Disperpusda Kepahiang Tingkatkan Minat Baca

Mengingat desa-desa yang sudah dialokasikan dana desa, artinya desa berkemampuan untuk mempercepat kemajuan dan kesejahteraan warga desa.

"Sepanjang memperoleh peningkatan kewenangan dan sumberdaya yang memadai, dana desa sebagai instrumen peningkatan kualitas SDM," ujar Sekda.

Kategori :