Gelar Maulid, Bupati Kopli Ajak Masyarakat Mentauladani Nabi Muhammad

Bupati Lebong Kopli Ansori, S.Sos mengajak masyarakat khususnya umat muslim untuk menteladani sifat nabi Muhammad SAW dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.--EKO/RK

Radarkoran.com - Bupati Lebong Kopli Ansori, S.Sos mengajak masyarakat khususnya umat muslim untuk menteladani sifat nabi Muhammad SAW dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kopli dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah yang dilaksanakan Pemkab Lebong di Masjid Ar-Rahmah Kelurahan Kampung Jawa Kecamatan Lebong Utara, Jumat 13 september 2024,

"Mudah-mudahan dengan mengenang kelahiran Nabi Muhammad ini agar bisa kita menerjemahkan teladannya Nabi Muhammad. Insyallah ini nanti bisa diterjemahkan oleh generasi remaja kita untuk menjadi umat manusia yang lebih bermanfaat dan lebih Islam kedepannya, " kata Kopli.

Ia berharap melalui peringatan Maulid Nabi ini dapat menjadikan semuanya menjadi pribadi yang lebih baik. Serta berjuang bersama untuk meningkatkan perekonomian dan mempererat rasa persaudaraan untuk menjaga keamanan bersama.

BACA JUGA:Gaji Pengurus Masjid Kelurahan Belum Seluruhnya Ditanggung Pemkab Lebong

"Keluhuran pribadi nabi Muhammad yang penuh keikhlasan, ketulusan, tanggung jawab serta komitmen tinggi terhadap segala titah sang khalik yang dibebankan kepadanya selaku rasul dan pemimpin ummat, hendaknya kita jadikan suri tauladan, " tambah Kopli.

Selain itu, Kopli juga mengajak dalam momen memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW ini seluruh masyarakat Lebong dapat meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT. Salah satunya dengan menjalankan salat 5 waktu serta memakmurkan masjid-masjid.

"Termasuk berbuat baik antar sesama seperti yang telah dijalankan nabi Muhammad. Dengan itu, dalam menjalankan kehidupan bisa menciptakan rasa tenang, nyaman dengan tetap bersyukur dengan nikmat yang diberikan, " demikian Kopli.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kopli juga menyerahkan sejumlah bantuan kepada pengurus Masjid Ar-Rahmah Kampung Jawa. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan