Khasiat Asam Jawa untuk Kesehatan Kulit, Bisa Cegah Penuaan Dini

Beragam khasiat asam jawa untuk kesehatan kulit--freepick

Radarkoran.com -  Ternyata asam jawa tak hanya bisa digunakan untuk salah satu bahan masakan di dapur. Lebih dari itu asam jawa ternyata memiliki manfaat untuk mengatasi sejumlah masalah kesehatan kulit.

Kandungan yang ada pasa asam jawa, seperti vitamin C, potasium, betakaroten, magnesium, zat besi, niacin, dan thiamin bisa memberikan sejumlah khasiat untuk kesehatan kulit. Salah satunya bisa membantu untuk mencegah terjadinya penuaan dini.

Untuk mendapatkan khasiat asam jawa untuk kesehatan kulit caranya juga cukup mudah. Asam jawa cukup diseduh dengan air panas dan diaduk.

Ambil sekitar 2-3 biji asam jawa, kemudian rendam dengan air panas 150 ml dalam gelas dan aduk perlahan. Campurkan 1 sendok madu bila suka. Air rendaman asam jawa siap untuk diminum. 

Selain itu asam jawa juga bisa dijadikan sebagai bahan lulur atau masker wajah. Ambil asam jawa secukupnya dan campurkan dengan air panas untuk membuat bahan lulur tersebut. Aplikasikan masker asam jawa ke wajah atau pun seluruh tubuh. 

BACA JUGA:5 Manfaat Minyak Zaitun Untuk Kulit Wajah, Bisa Bikin Glowing!

Adapun khasiat asam jawa untuk kesehatan kulit yaitu, : 

 

1. Menjadikan wajah tampak putih berseri 

Penggunaan ramuan asam jawa baik diminum atau untuk masker wajah secara teratur juga membuat kulit wajah tampak lebih berseri, sehingga kecantikan Anda akan makin terpancar dan bersinar.

 

2. Menghilangkan noda dan flek hitam pada wajah 

Ramuan dari asam jawa juga baik untuk merawat wajah serta menghilangkan noda dan flek-flek hitam yang muncul di wajah. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan