Mendaftar Haji Tahun 2024, Kapan Bisa Berangkat ?
Ibadah haji merupakan salah satu dari lima rukun Islam yang wajib dilaksanakan oleh setiap muslim yang memenuhi syarat, yaitu mampu secara fisik, mental, dan finansial. --Tangkapan layar
- Masuk ke Menu "SISKOHAT" atau "Pendaftaran Haji".
- Masukkan Nomor Porsi Anda. Nomor porsi adalah nomor yang diberikan kepada calon jamaah setelah melakukan pendaftaran haji. Pastikan Anda memasukkan nomor porsi dengan benar.
- Setelah memasukkan nomor porsi, Anda akan melihat informasi mengenai status pendaftaran, estimasi tahun keberangkatan, dan informasi penting lainnya.
2. Melalui aplikasi Pusaka Kemenag
Kementerian Agama juga telah merilis aplikasi mobile bernama "Pusaka Kemenag" yang bisa digunakan untuk mengecek status keberangkatan haji. Aplikasi ini tersedia di Google Play Store dan App Store.
Berikut adalah langkah-langkah penggunaannya:
Unduh dan Instal Aplikasi "Pusaka Kemenag" di Google Play Store atau App Store, lalu unduh dan instal aplikasinya.
- Buka Aplikasi dan Pilih Menu "Layanan publik".
- Pilih layanan "Estimasi Keberangkatan Haji".
- Masukan 10 digit nomor porsi Anda.
- Klik "Cara Nomor Porsi".
- Aplikasi akan memberi informasi perkiraan keberangkatan dengan data berisi nomor porsi, nama, kabupaten/kota, provinsi, posisi porsi pada kuota provinsi/kabupaten/kota khusus, kuota provinsi/kabupaten/kota khusus, estimasi keberangkatan tahun Masehi dan tahun Hijriah.