Jadi Korban Curat, Polwan Ini Alami Kerugian Belasan Juta

Petugas kepolisan saat melakukan olah TKP--

CURUP RK - Polwan di Kabupaten Rejang Lebong menjadi korban tindak pidana pencurian dengan pemberatan atau Curat. Adalah Reni Astuti (27) warga Desa Kampung Baru Kecamatan Selupu Rejang. Akibatnya korban mengalami kerugian hingga belasan juta rupiah.

Tindak pidana curat tersebut terjadi Senin 25 Desember 2023 dini hari. Rumah sekaligus tempat usaha yang ia tinggali disatroni pencuri yang diduga berhasil masuk setelah merusak jendela bagian belakang.    

Kapolres Rejang Lebong AKBP Juda Trisno Tampubolon, SH, S.IK, MH melalui Kasi Humas Iptu Sinar Simanjuntak menjelaskan aksi Curat tersebut diketahui korban sekitar pukul 03.00 WIB. Korban terbangun dari tidur karena mendengar suara alarm dari handphone miliknya. 

"Saat bangun, korban kaget karena memergoki pelaku yang sedang berada di depan pintu kamar korban menggunakan jaket hoodie warna hitam, " kata Simanjuntak.

Selanjutnya pelaku yang panik sempat mundur dari posisi semula namun sambil menodongkan senjata yang diduga adalah senjata api ke arah korban. Setelah itu pelaku langsung melarikan diri. Sementara korban karena takut langsung menutup pintu kamar.

BACA JUGA:Gagalkan Aksi Curanmor, Security Asal Kepahiang Alami Luka Tusuk

Sekitar pukul 16.00 WIB korban memberanikan diri mengecek isi rumahnya dan mendapati laci-laci lemari kamar dalam keadaan berantakan dan uang kurang lebih sebesar Rp 3 juta telah diambil oleh pelaku.

Korban selanjutnya mengecek ke lantai 1 rumah dan melihat bahwa jendela belakang sudah dicongkel oleh pelaku tersebut dan pintu belakang rumah dalam keadaan terbuka.

Saat mengecek di bagian toko miliknya, laci pada meja kasir yang berisikan uang sekitar Rp 10 juta sudah tidak ada lagi. Sementara laci menja kasir itu ditemukan di halaman belakang rumah korban. Selain itu juga ditemukan 1 buah karung yang berisikan puluhan rokok yang juga ditinggalkan oleh pelaku.

"Pelaku juga membawa 1 set receiver CCTv milik korban. Anggota yang mendapatkan laporan langsung melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari beberapa saksi untuk dimintai keterangan. Pelaku saat ini masih diburu, " singkat Simanjuntak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan