Pemprov Apresiasi Maskapai Citilink Resmi Layani Penerbangan Umrah Bengkulu-Tanah Suci
PT Haramain Mulia Travelindo memberikan cinderamata sebagai kenang-kenangan atas kerja sama dalam acara Gathering Penerbangan Umrah Citilink Bengkulu bertempat di Hotel Amaris, Kota Bengkulu, pada Jumat 8 November 2024--GATOT/RK
Radarkoran.com - Maskapai penerbangan Citilink kini resmi membuka layanan penerbangan umrah langsung dari Bengkulu menuju tanah suci. Hal demikian diketahui setelah adanya kerjasama yang terjalin antara PT Haramain Mulia Travelindo dan pihak Maskapai Citilink.
Asisten I Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, M.Si menyampaikan apresiasi dan menyebut baik inisiatif dari maskapai Citilink yang memberikan kemudahan bagi masyarakat Bengkulu yang ingin menunaikan ibadah ke Tanah Suci.
"Langkah Citilink ini sangat mempermudah akses bagi masyarakat Bengkulu yang ingin melaksanakan ibadah umrah di tengah panjangnya antrean haji yang kini bisa mencapai hingga 25 tahun. Umrah menjadi alternatif bagi masyarakat Bengkulu yang ingin beribadah ke Tanah Suci," kata Khairil saat memberikan sambutan dalam acara Gathering Penerbangan Umrah Citilink Bengkulu bertempat di Hotel Amaris, Kota Bengkulu pada Jumat, 8 November 2024.
Ia menambahkan, dengan adanya kerja sama PT. Haramain Mulia Travelindo dengan maskapai Citilink, penerbangan umrah dari Bengkulu ini diharapkan menjadi alternatif bagi masyarakat yang ingin menjalankan ibadah tanpa harus menunggu antrean panjang atau harus melalui provinsi lainnya.
BACA JUGA: HSNI Kota Bengkulu Berbagi 2 Ton Ikan, Ajak Masyarakat Pilih Romer
"Dengan adanya penerbangan umrah dari Bengkulu-Batam-Makkah ini, masyarakat memiliki pilihan untuk melaksanakan umrah dengan lebih mudah," tambah Khairil Anwar.
Di sisi lainnya, Khairil juga mengingatkan akan pentingnya para penyedia layanan travel umrah untuk menjalin kerja sama dengan baik agar semakin banyak maskapai penerbangan yang membuka layanan penerbangan di Bengkulu. Jika harus bersaing, ia berpesan untuk bersaing dengan baik.
"Dalam layanan bersaing boleh, tapi lebih baik bersanding. Jika penerbangan semakin sering dan rutin, akan semakin banyak maskapai yang membuka rute umroh dari Bengkulu," singkatnya.
Untuk diketahui, dalam dalam acara Gathering Penerbangan Umrah Citilink Bengkulu yang dilaksanakan, PT Haramain Mulia Travelindo memberikan cinderamata sebagai kenang-kenangan atas kerja sama yang terjalin.