LBB KU-18, Pemprov Bengkulu Cari Bibit Atlet Basket Berbakat
Plt. Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah saat menghadiri dan membuka kegiatan Seri Final LBB KU-18 pada Selasa, 19 November 2024 bertempat di Gedung Olahraga (GOR) Sawah Lebar, Kota Bengkulu--GATOT/RK
Radarkoran.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Bengkulu ke-56 tahun 2024, Pemerintah Provinsi Bengkulu bersama Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) wilayah Bengkulu menggelar Liga Bola Basket 2024.
Setelah melalui rangkaian kompetisi di tingkat kabupaten dan kota, Liga Bola Basket Kategori Umur 18 Tahun (LBB KU-18) untuk memperebutkan Piala Gubernur Bengkulu 2024 kini memasuki babak final. Kegiatan seri final ini diselenggarakan di Gedung Olahraga (GOR) Sawah Lebar, Kota Bengkulu pada Selasa, 19 November 2024.
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rosjonsyah, S.IP, M.Si yang hadir membuka seri final LBB KU-18 menyampaikan, pelaksanaan turnamen bola basket ini sebagai wadah untuk mencari bibit-bibit atlet basket berbakat di wilayah Bengkulu.
"Ajang ini adalah kesempatan untuk menemukan bibit-bibit atlet berbakat yang berpotensi mewakili Bengkulu di tingkat nasional bahkan internasional, sekaligus menjadi seleksi penting untuk melahirkan atlet berprestasi," ungkap Rosjonsyah saat memberikan sambutan pembukaan kejuaraan.
Ia menambahkan, LBB Piala Gubernur 2024 bukan hanya sekedar kompetisi olahraga basket saja, tetapi juga menjadi wujud nyata komitmen bersama untuk memajukan dunia olahraga di Bengkulu serta menggali dan mengembangkan potensi atlet muda, serta menjadi sarana pembinaan karakter dan mempererat persatuan di antara para atlet.
"Melalui olahraga, kita tidak hanya meningkatkan sportivitas, tetapi juga mempererat tali persaudaraan serta memperkenalkan Bengkulu melalui bidang olahraga," imbuhnya.
BACA JUGA:Penerima TPG Triwulan IV Pemprov Bengkulu Diprediksi Meningkat
Lebih jauh, Rosjonsyah berpesan kepada para atlet yang akan bertanding untuk dapat menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan fair play, serta menunjukan semangat juang yang tinggi sebagai seorang atlet.
"Ingatlah, setiap perjuangan yang kalian lakukan dalam sebuah kompetisi adalah kebanggaan bagi keluarga, daerah, dan bangsa," sampainya.
Selain itu, Rosjonsyah juga berpesan agar para juara dalam kompetisi ini nantinya tidak berpuas diri dan terus meningkatkan pencapaiannya lebih baik lagi. Dan bagi para atlet yang belum berhasil, ia berpesan untuk tidak berputus asa karena masih banyak ajang lainnya yang sudah menanti.
"Bagi para pemenang saya ucapkan selamat dan teruslah berlatih untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi. Sementara bagi yang belum berhasil, jangan pernah menyerah, karena setiap kegagalan adalah langkah menuju kesuksesan yang lebih besar," tutupnya.
Sebagai informasi, LBB KU-18 untuk memperebutkan Piala Gubernur Bengkulu 2024 diikuti oleh 10 tim pelajar terbaik dari berbagai kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu. Seri Final ini akan berlangsung mulai 19 hingga 24 November 2024 di GOR Sawah Lebar, Kota Bengkulu.