Kawal Ketat Pilkada 2024, Bawaslu Kepahiang Gelar Apel Siaga

APEL SIAGA : Jelang Pilkada 2024 Bawaslu Kepahiang gelar apel siaga--EPRAN/RK

Radarkoran.com - Pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pilkada 2024 yang tepatnya akan dilaksanakan pada 27 November 2024 hanya tinggal menghitung hari.

Sebagai bentuk komitmen terhadap pelaksanaan pengawasan Pilkada 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu menggelar apel siaga, pada Kamis 21 November 2024. 

Apel siaga yang dilaksanakan diikuti oleh seluruh jajaran Bawaslu Kepahiang, Panwascam, Pengawas Kelurahan Desa (PKD), Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) serta sejumlah undangan lainnya. Hadir pula ketua KPU Provinsi Bengkulu, KPU Kepahiang serta dari Forkominda Kabupaten Kepahiang. 

Ketua Bawaslu Kepahiang, Mirzan Pranoto Hidayat, S.Sos mengatakan, Apel Siaga yang digelar pihaknya dengan melibatkan sejumlah pengawas dalam rangka kesiapan pelaksanaan pengawasan tahapan Pilkada 2024. 

BACA JUGA: PDI-P Kepahiang Siapkan Ratusan Saksi di TPS Kawal Pilkada 2024

Dengan adanya apel siaga ini semoga bisa mensolidkan jajaran pengawas dari tingkat kecamatan sampai dengan Pengawas tingkat TPS untuk mengawal tahapan Pilkada 2024 dengan ketat.  

"Sejak sekarang hanya tinggal hitungan hari pelaksanaan Pilkada 2024, tepatnya hari Rabu tanggal 27 November 2024. Dengan itupula besar harapan kita Pilkada 2024 bisa berjalan sesuai dengan amanah undang-undang dan peraturan perundang-undangan," kata Mirzan yang didampingi dua anggota lainnya, Erwin Prianto, S.Kom dan Asuan Toni, SP. 

Menurutnya, apel siaga yang dilaksanakan juga momentum sebagai wujud nyata komitmen untuk menjaga integritas dan kualitas pemilihan.

"Tugas kita memastikan bahwa setiap proses pemilihan berjalan dengan transparan, adil dan akuntabel. Dengan itupula kita selalu siap dan waspada terhadap berbagai semua yang mengganggu jalannya pemilihan," demikian Mirzan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan