Kemenag Kepahiang Kirim Dai ke Wilayah 3T

DAI : Pelepasan penceramah atau Dai ke Desa Langgar Jaya--RYAN/RK
Radarkoran.com - Selama bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah berjalan, Kementerian Agama (Kemenag) Kepahiang mengirim penceramah atau dai moderat ke wilayah 3T (Terdepan, Terpencil dan Tertinggal). Program Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam ini diketahui, rutin dilaksanakan setiap bulan Ramadan. Adapun tujuan adanya program tersebut ialah agar para pendakwah yang sudah ditentukan ini bisa berdakwah di daerah 3T dengan ikhtiar dan tanggung jawab dalam pemerataan layanan keagamaan. Terutama dalam penguatan pemahaman keagamaan moderat dan wawasan kebangsaan yang kuat. Salah satu dai 3T yang bertugas tahun ini diwilayah Kecamatan Bermani Ilir, adalah ustaz. Riki Pebri Yadi, S.Pd.I.
Kepala KUA Bermani Ilir, Ali Akbar, SH.I, MH menyampaikan, dai atau ustaz yang dikirim masing-masing akan membina desanya.
"Pelepasan dai 3T berlangsung di KUA Kecamatan Bermani, dilepas langsung oleh plt. Kepala Kemenag Kepahiang. Selanjutnya diserahkan kepada pemerintah dan perangkat agama Desa Langgar Jaya, untuk langsung bisa menjalankan tugas," sampai Ali Akbar.
BACA JUGA:Muhammadiyah Kepahiang Gelar Safari Ramadan
Kepala KUA Bermani Ilir juga berharap, kepada penceramah yang telah diberikan amanah ini, semoga dapat menjadi penyejuk ditengah tengah masyarakat khususnya di desa yang telah ditentukan.
"Manfaatkan momen bulan Ramadan untuk kita mencurahkan segala ilmu pengetahuan. Bersosialisasilah dan sampaikan ilmu agama. Bila ada masalah yang belum ada solusinya maka dikomunikasikan agar masalah tersebut selesai. Ingat, jangan sampai kita menjadi provokator di tengah masyarakat, tapi jadilah penyejuk di tengah masyarakat," tutupnya.