Bengkulu Targetkan 14 Ribu Hektare Perluasan Areal Tanam

Kepala Dinas TPHP Provinsi Bengkulu, M. Rizon--GATOT/RK

Radarkoran.com - Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Provinsi Bengkulu menargetkan program perluasan areal tanam padi di Provinsi Bengkulu hingga bulan Juni mendatang seluas 14 ribu hektare. 

Kepala Dinas TPHP Provinsi Bengkulu, M. Rizon mengatakan, hingga Maret 2025 program perluasan areal tanam itu telah mencapai 7 ribu hektare dengan target produksi padi rata-rata 5,2 ton per hektarnya. Produksi padi tersebut berasal dari berbagai kabupaten/kota, seperti Kota Bengkulu, Lebong, Mukomuko dan Bengkulu Selatan. 

"Target tanam padi kita 7 ribu hektare sudah tercapai, rata-rata produksinya 5,2 ton yang tersebar di beberapa wilayah," kata Rizon. 

Ia menambahkan, untuk meningkatkan produktivitas tanaman padi di areal tersebut, berbagai upaya dilakukan pemerintah provinsi Bengkulu, seperti memastikan tidak ada lagi irigasi yang mengalami kerusakan, hingga perbaikan optimalisasi lahan.

"Kita juga melakukan optimalisasi lahan, sehingga tidak ada lagi lahan masyarakat yang tidak optimal," sampai Rizon.

BACA JUGA:Suryatati Terima SK Dukungan Dari Nasdem dan PKS Maju Pilkada BS

Lebih jauh, program perluasan areal tanam padi ini merupakan bagian dari program yang dicanangkan Kementerian Pertanian (Kementan). Program ini bertujuan untuk menjaga ketersediaan pangan di wilayah Bengkulu.

"Kita terus mendorong perluasan areal tanam, ini sesuai instruksi pak presiden terkait dengan adanya peningkatan produksi padi," imbuh Rizon. 

Sementara itu, terkait dengan program cetak sawah baru, Rizon menyebut jika pihaknya masih berkoordinasi dengan pemerintah pusat. Namun untuk Survei dan Investigasi Desain (SID) akan dimulai dan konstruksinya bisa berjalan sesuai dengan yang direncanakan.

"Saat ini untuk revisi kedua berbagai program dari Kementan masih bisa diakomodir dan ada juga yang masih ditunda," ujar Rizon. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan