Ada Operasi Pasar di Kantor Pos Muara Aman, Harganya Lebih Murah!

Operasi pasar yang dilaksanakan di Kantor Pos Muara Aman--EKO/RK

Radarkoran.com - Masyarakat Kabupaten Lebong yang ingin mendapatkan sejumlah kebutuhan pangan dengan harga murah bisa langsung mendatangi Kantor Pos Muara Aman. 

Pasalnya kegiatan operasi pasar saat ini tengah dilaksanakan oleh Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Lebong, Perum Bulog Rejang Lebong dan PT. POS pada bulan Ramadan 1446 Hijriah/2025. Kegiatan yang dipusatkan di Kantor Pos Muara Aman itu sejauh ini menyediakan 3 komoditas pangan. Seperti beras SPHP, MinyaKita serta gula konsumsi.

Kepala DKP Kabupaten Lebong Indra Gunawan, S.Pi, M.Si menjelaskan operasi pasar yang dilaksanakan di Kantor Pos Muara Aman sudah dibuka sejak 7 Maret 2025 dan akan berlangsung hingga 29 Maret 2025 mendatang.

"Jadi operasi pasar ini buka setiap hari di kantor POS Muara Aman. Masyarakat bisa langsung datang, " kata Indra.

BACA JUGA:Jelang Idul Fitri, Longsor Tanjung Agung Mulai Dibersihkan

Ia memastikan harga komoditas pangan yang dijual lebih murah dari harga yang ada di pasaran. Dicontohkannya seperti beras SPHP kemasan 5 Kg dijual dengan harga Rp 61.500, MinyaKita dijual Rp 14.700/liter dan gula konsumsi Rp 15.000/Kg.

"Jadi harga pangan yang dijual dalam operasi pasar ini jauh lebih murah, " tambah Indra.

Indra menambahkan tujuan dilaksanakannya kegiatan operasi pasar ini adalah guna menyediakan bahan pangan bagi masyarakat khususnya selama bulan Ramadan dengan harga yang relatif lebih murah dari harga di pasaran. Kegiatan ini juga diharapkan bisa membantu stabilitas harga kebutuhan pokok jelang lebaran Idul Fitri.

"Saat Ramadan dan mendekati Idul Fitri tentu kebutuhan masyarakat akan meningkat. Dengan kegiatan ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat serta bisa menjaga stabilitas harga, " demikian Indra. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan