Tips Merawat Cakram Motor agar Tetap Optimal

Merawat cakram motor--FOTO/ILUSTRASI

Radarkoran.com - Cakram pada sepeda motor juga bisa mengalami kerusakan bila tidak dirawat. 

Biasanya cakram motor yang kurang perawatan akan mengalami sejumlah masalah. Mulai dari permukaan cakram yang aus, rem bergetar, hingga cakram bengkok adalah beberapa masalah umum yang sering ditemui pengguna motor.

Agar masalah pada cakram dapat dicegah, perawatan rutin sangat diperlukan. Ikuti tips berikut untuk perawatannya: 

 

-Bersihkan cakram menggunakan cairan pembersih khusus untuk menghilangkan debu dan kotoran.

 

- Pastikan Anda menggunakan kampas rem, cakram, dan minyak rem yang berkualitas baik untuk menjaga kinerja sistem pengereman.

BACA JUGA: Masalah Umum Cakram Motor yang Sering Terjadi

- Lakukan pemeriksaan rutin di bengkel resmi untuk memastikan semua komponen rem, termasuk cakram, dalam kondisi baik.

 

- Hindari membawa beban yang terlalu berat, karena ini dapat mempercepat keausan cakram dan komponen rem lainnya.

Tag
Share