Rekomendasi Motor dengan Konsumsi BBM Paling Irit di indonesia

Yamaha Jupiter Z1 Salah satu motor paling irit bbm --FOTO/ILUSTRASI
Radarkoran.com - Motor dengan konsumsi bahan bakar irit menjadi pilihan banyak masyarakat Indonesia. Selain mengurangi pengeluaran harian, motor yang hemat BBM juga lebih ramah lingkungan dan memiliki efisiensi yang baik untuk perjalanan jarak jauh.
Salah satu cara menentukan apakah sebuah motor irit atau tidak adalah dengan melihat kapasitas mesinnya. Motor dengan mesin yang lebih kecil cenderung lebih hemat bahan bakar dibandingkan dengan motor berkapasitas besar. Di Indonesia, motor dengan mesin berkapasitas 100 cc hingga 125 cc menjadi yang paling populer dalam kategori irit BBM.
Berikut ini adalah daftar motor paling irit BBM di Indonesia beserta konsumsi bahan bakarnya.
1. Yamaha Vega Force
Yamaha Vega Force hadir sebagai pilihan motor bebek yang tidak hanya irit, tetapi juga praktis untuk mobilitas sehari-hari. Menggunakan mesin 115 cc, konsumsi BBM motor ini bisa mencapai 55 km/liter.
Keunggulan lainnya adalah desain yang simpel dan perawatan yang mudah. Harganya pun cukup terjangkau, yaitu Rp 16 juta (OTR Jakarta).
2. Honda Revo
Honda Revo merupakan motor bebek yang sudah lama dikenal sebagai salah satu yang paling hemat bahan bakar. Dengan mesin 110 cc, motor ini mampu mencapai 62,2 km/liter, menjadikannya salah satu motor paling efisien di kelasnya.
Honda Revo tersedia dalam dua varian, yaitu Revo Fit dengan harga Rp 14,9 juta, dan Revo X dengan tampilan lebih sporty seharga Rp 16,6 juta (OTR Jakarta).
BACA JUGA:4 Motor Honda yang Gagal Produksi di Indonesia
3. Honda Beat
Honda Beat menjadi salah satu motor matik paling populer di Indonesia, dan juga dikenal irit bahan bakar. Dengan mesin 110 cc eSP, motor ini memiliki konsumsi BBM 60,6 km/liter.