Bersama Masyarakat, Penyuluh Agama Islam Rutin Selenggarakan Pengajian

RUTIN : Penyuluh Agama Islam di KUA Kepahiang rutin melaksanakan pengajian bersama dengan masyarakat.--REKA/RK

Radarkepahiang.bacakroan.co - Penyuluh Agama Islam (PAI) pada Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu bersama Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) di wilayah kecamatan tersebut melaksanakan pengajian rutin bulanan. 

Seperti pengajian dilaksanakan di Majelis Taklim Thoriqatul Jannah Kelurahan Pasar Ujung Kecamatan Kepahiang yang dihadiri oleh ratusan jemaah. Diyakini, kegiatan keagamaan yang terus berkembang dan meningkat di Kecamatan Kepahiang.

Ketua BKMT Kecamatan Kepahiang, Hj. Nyimas Nengsi, M.Pd pada Senin 22 Januari 2024 mengungkapkan, adapun tujuan dari kegiatan rutin ini adalah meningkatkan ilmu agama dan ilmu pengetahuan lainnya.

Supaya dengan ilmu itu, semua dapat mempermudah jemaah dalam menjalani kehidupan sehari-hari, baik di lingkup keluarga maupun di lingkungan masyarakat.

"Ini memberikan sedikit motivasi, agar tahun baru yang telah kita masuki menjadi lebih baik ke depannya, lebih semangat, dan lebih ramai lagi," sampainya.

BACA JUGA:PAI Muara Kemumu Ambil Peran Penyuluhan Baca Tulis Al-qur'an

Sementara itu, Ustaz Malito Junizon, M.Pd dalam tausyiahnya menyampaikan, bahwa keimanan itu terbagi menjadi tiga yaitu standar, menengah, dan tinggi. Jika ingin melihat keimanan seseorang, cara yang paling muda adalah lihat apa yang ke luar dari mulutnya. Sebab keimanan itu amalan hati, biasanya sesuatu yang dari mulut itu berasal dari hati. 

"Mari kita menaikkan standar keimanan dari yang biasa saja, menjadi lebih baik. Biasanya kita jika bunyi adzan baru ke masjid. Nah mulai sekarang kita naikkan level keimanan kita, ke masjid sebelum adzan dikumandangkan oleh muadzin. Bagaimana caranya, 5 menit sebelum adzan dilantunkan, kita sudah harus berada di area masjid," singkat pria yang pernah bersekolah di Jakarta tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan