24 Paket Tuntas Lelang, BPBJ Lebong Hemat Rp 819 Juta
Eldi Satria, ST--EKO/RK
Radarkoran.com - Hingga 31 Oktober 2025, Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) Setkab Lebong telah tuntas melakukan lelang 24 paket kegiatan yang tersebar di sejumlah OPD. Dari proses lelang tersebut BPBJ berhasil menghemat Rp 819 juta yang diperoleh dari selisih pagu kegiatan dengan nilai terkontrak.
Kepala BPBJ Setkab Lebong Eldi Satria, ST menjelaskan 24 paket yang tuntas dilakukan tender memiliki pagu Rp 36,6 miliar. Setelah dilakukan lelang, total nilai kontrak secara keseluruhan yaitu Rp 35,8 miliar.
"Dari 24 paket yang sudah terkontrak ada penghematan Rp 819 juta, " kata Eldi.
BACA JUGA:2 Desa di Lebong Bersaing Ikuti Lomba Satkamling Merah Putih Pemprov Bengkulu
Dirincikan Eldi, 24 paket yang sudah selesai dilakukan proses lelang tersebut 5 diantaranya milik Dinas Kesehatan (Dinkes). Sementara 19 paket sisanya merupakan milik Dinas PUPR-Hub Lebong.
Sementara untuk paket kegiatan yang dilakukan dengan mekanisme Penunjukan Langsung (PL) jumlahnya mencapai 164 paket yang tersebar di seluruh OPD. Dari jumlah itu, 2 paket diantaranya saat ini masih berproses. Sementara 162 paket lainnya sudah terkontrak.
"Untuk paket PL memiliki pagu sekitar Rp 20 miliar dan nilai terkontrak Rp 19 miliar lebih. Ada penghematan sebesar Rp 669 juta, " demikian Eldi.