Manfaatkan Ramadan, SMP Negeri 02 Tebat Karai Pesantren Kilat

PESANTREN : Para siswa-siswi SMPN 02 Tebat Karai mengikuti pesantren kilat dengan materi tentang sejarah kebudayaan islam.--IYUS/RK

Radarkoran.com - SMPN 02 Tebat Karai Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu menyelenggarakan kegiatan pesantren kilat yang disertai dengan buka bersama, dalam rangka menyemarakkan bulan ramadan 1445 H. 

Kegiatan ini diikuti setiap siswa-siswi SMP Negeri 02 Tebat Karai, dan berjalan dengan lancar, penuh khidmat. Kegiatan pesantren kilat dilaksanakan selama dua hari, Senin tanggal 01 dan 02 April 2024 lalu di ruang aula sekolah. 

Kepala SMPN 02 Tebat Karai, A Muslim, M.Pd menyampaikan, penting bagi setiap umat muslim memanfaatkan bulan ramadan penuh berkah untuk meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT.

"Kegiatan pesantren kilat diisi dengan berbagai materi keagamaan seperti salat dhuha, tadarus Al-qur'an, motivasi ramadan, dan membaca kisah-kisah kebudayaan islam, serta pengumpulan infak, sadakah, diakhiri dengan buka puasa bersama, sebagai ajang silaturahmi dan kebersamaan," katanya.

BACA JUGA:Pesantren Kilat, Program Rutin yang Dilaksanakan SDN 11 Kepahiang Setiap Ramadhan

Lebih lanjut kepala SMPN 02 Tebat Karai ini mengatakan, kegiatan pesantren kilat ini bertujuan untuk membentuk sikap dan juga kepribadian yang baik bagi semua siswa-siswi, sehingga materi yang diberikan dapat bermanfaat bagi pelajar. Dengan harapan bisa menerapkan ilmu yang telah diberikan pada saat berada di tengah-tengah masyarakat maupun di lingkungan keluarga.

"Harapan saya, para siswa-siswi dengan mengikuti kegiatan pesantren kilat ramadan ini, nantinya dapat membentuk sikap dan kepribadian yang baik. Jadi, mereka semua menjadi anak yang soleh dan soleha," ujar Muslim kepada Radarkoran.com.

Dia menambahkan, sangat diharapkan kegiatan ini dapat dilaksanakan kembali pada ramadan tahun depan. Sehingga meningkatkan iman dan takwa para siswa-siswi, serta menumbuhkan semangat untuk beribadah di bulan selain bulan ramadan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan