Desa Kelobak Gelar Musdes Pra Pelaksanaan APBDes TA 2024

Penandatangan berita acara Musdes pra pelaksanaan pembangunan Desa Kelobak tahun 2024--SUHAI/RK

Radarkoran.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Kelobak Kecamatan Kepahiang menggelar Musdes Pra Pelaksanaan APBDes tahun anggaran 2024. Kegiatan dibuka langsung Camat Kepahiang Herman Zamzari, MP di Gedung Serbaguna Desa Kelobak, Rabu 26 Juni 2024.

Hadir dalam kegiatan itu, Kades Kelobak Hengki Yufrizal, Kasi PMD Kecamatan Kepahiang Amrullah,S.Sos, perwakilan Dinas PMD Kepahiang,  BPD, Kapolsek Kepahiang IPTU, Dwi Adiputra, SH, PDTI, konsultan perencana, perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, PKK serta unsur masyarakat.

Kades Kelobak Hengki Yufrizal mengatakan, kegiatan hari ini sebagai titik awal pembangunan fisik Desa Kelobak tahun anggaran 2024. Pembangunan yang diperuntukkan orang banyak ini, harus didukung penuh juga oleh masyarakat.


Kades Kelobak Hengki Yufrizal menyampaikan kegiatan desa tahun anggaran 2024--SUHAI/RK

Sebagai bentuk pemerintah desa Kelobak transparan dalam penggunaan ADD dan DD. Disini nanti ada TPK yang akan mengkoordinir setiap pekerjaan pembangunan di desa karena TPK ini sebagai ujung tombak baik buruknya pembangunan yang dilaksanakan. 

BACA JUGA:Desa Kelobak Kurban 8 Sapi, 1 Kerbau dan 20 Ekor Kambing

Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan nanti yakni pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT ) rabat beton dengan panjang 826 meter dan lebar 1,2 meter, jalan lingkungan rabat beton dengan panjang 49 meter dan lebar 1,2 meter serta pemasangan 15 unit Lampu Penerangan Jalan Umum atau LPJU tenaga surya.

"Kegiatan akan dilaksanakan secara swakelola yang artinya dibangun oleh masyarakat sendiri. Nanti kita minta kepada TPK untuk mendata masyarakat yang mau ikut berpartisipasi dalam membangun desa. Kita berharap pembangunan Desa Kelobak Kedepan berjalan lancar. Dan masyarakatnya maju, makmur dan sejahtera, " pungkas Hengki. (hay/psn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan