Ekstrakurikuler Tapak Suci SD Muhammadiyah 5 Kepahiang Dimulai

BELADIRI : Kegiatan ekstrakurikuler beladiri Tapak Suci SD Muhammadiyah 5 Kepahiang Provinsi Bengkulu sudah dimulai.--IYUS/RK

Radarkoran.com - Tapak Suci adalah sebuah aliran, perguruan, dan organisasi pencak silat yang merupakan anggota IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia). Tapak Suci termasuk dalam 10 Perguruan Historis IPSI, yaitu perguruan yang menunjang tumbuh dan berkembangnya IPSI sebagai organisasi. 

Tapak Suci berasas Islam, bersumber pada Al Qur’an dan As-Sunnah, berjiwa persaudaraan dan berada di bawah naungan Persyarikatan Muhammadiyah sebagai organisasi otonom yang ke-11.

Kepala SD Muhammadiyah 05 Kepahiang, Mochamad Safei, S.E menyampaikan, ekstrakurikuler salah satu olahraga yang disediakan oleh sekolah guna mengembangkan minat dan bakat anak didik. Salah satunya adalah kegiatan ekskul beladiri Silat Tapak Suci.

"Kegiatan ini dilakukan setiap Selasa dan Ahad di halaman sekolah SD Muhammadiyah 05 Kepahiang komplek Taqwa. Jadi, para siswa diajarkan tentang kemampuan dasar dalam beladiri Tapak Suci. Tidak hanya siswa laki laki, kegiatan ini juga diikuti oleh siswi dari kelas 3,4,5 dan 6," kata Kepala SD Muhammadiyah 05 Kepahiang kepada Radarkoran.com, Rabu 21 Agustus 2024.

BACA JUGA:Evaluasi Kepengurusan Karang Taruna dan Risma Desa Embong Ijuk

Sementara itu, pelatih silat tapak suci ustaz Ilham menuturkan kegiatan Tapak Suci menjadi ajang untuk memelihara kemurnian pencak silat sebagai seni beladiri yang tidak menyimpang dari ajaran Islam dan sekalu

. "Kegiatan Ekstrakulikuler Tapak Suci ini sangat penting untuk melatih keterampilan dan ketangkasan serta minat dan bakat siswa siswi dari sejak dini," ucap Ilham. 

Lebih lanjut bahwa, Tapak Suci di Indonesia telah mencatat prestasi gemilang di tingkat nasional, termasuk Pekan Olahraga Nasional (PON) dan kompetisi internasional seperti Sea Games, Asean Games, Asean University Games, dan kejuaraan dunia.

"Indonesia berhasil menyumbangkan empat medali pada ajang Sea Games di Kamboja, dengan atlet dari tapak suci waktu itu,” ujar Ustaz Ilham.

BACA JUGA:Konsumsi Mie Instan Bisa Menyebabkan Diabetes, Berikut 7 Bahaya Lainnya

Antusiasme siswa untuk mengikuti ekskul tapak suci terlihat cukup luar biasa, semoga semangat para siswa terus berkobar dalam latihan dan bisa menorehkan prestasi melalui olahraga khususnya beladiri Tapak Suci nantinya.

"Tentu kami juga dari pelatih akan terus mengevaluasi pelaksanaan latihan bersama tim sekolah dan komite, sehingga indikator ketercapaian para siswa yang sudah direncanakan di ekskul ini benar-benar bisa tercapai," demikian ustadz Ilham. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan