Sering Dilupakan, Ini Manfaat Memanaskan Mesin Motor Sebelum Digunakan

Rabu 04 Sep 2024 - 08:51 WIB
Reporter : Aditiya R R
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Banyak yang tidak tahu jika memanaskan mesin motor menjadi salah satu hal terpenting sebelum berkendara. Khususnya saat pagi hari atau saat motor sudah lama tidak dihidupkan.

Memanaskan motor sebelum digunakan berguna untuk memulai sirkulasi oli ke ruang mesin. Sehingga komponen yang bergesekan dapat terlumasi dengan baik oleh oli mesin. Bila komponen sudah terlumasi maka motor siap digunakan berjalan jauh.

Sebaliknya, jika motor yang sudah lama tidak dihidupkan tidak dipanaskan lebih dulu, maka oli pada mesin motor belum dapat menjangkau seluruh komponen mesih. Akibatnya komponen mesin yang bergesekan akan lebih cepat mengalami kerusakan.

Berikut adalah manfaat memanaskan mesin motor sebelum digunakan, :

BACA JUGA:Pendaftaran Cakada di Bengkulu Utara Diperpanjang

 

1.Meningkatkan Performa Mesin

Memanaskan mesin berfungsi untuk menstabilkan suhu mesih yang berpengaruh langsung pada perfoma motor. Mesin yang mencapai suhu kerja optimal akan beroperasi lebih efisien, dengan pembakaran bahan bakar yang sempurna. Tentu saja hal ini akan memberikan tarikan yang responsif dan lebih halus ketika motor digunakan.

 

2. Mencegah Kerusakan Mesin

Saat mesin motor dinyalakan, suhu mesin akan naik drastis. Jika mesin langsung dioperasikan dalam kondisi dingin yang dapat menyebabkan kerusakan pada komponen mesin seperti piston, ring piston, dan lainnya. Dengan memanaskan mesin, Suhu mesin akan naik secara perlahan sehingga tidak membuat komponen mesin mengalami kerusakan akibat suhu yang tiba tiba naik.

 

BACA JUGA:Kembali Dilantik, Herwin Lanjutkan Perjuangan Masyarakat yang Belum Terealisasi

3.Meningkatkan Umur Mesin

Memanaskan motor secara rutin juga membantu meningkatkan umur mesin. Dengan memanaskan mesin motor sebelum digunakan,komponen mesin yang bekerja dengan lebih optimal tidak akan terkena beban yang berat saat mesin masih dingin. Hal ini yang membuat mesin menjadi lebih awet dan tahan lama.

Kategori :