Radarkoran.com - Ternyata aksi kejahatan berupa begal bukan hanya dilakukan oleh pelaku pria saja, tapi juga bisa dilakukan oleh wanita.
Seperti yang dilakukan oleh wanita cantik ini yang nekat melakukan begal terhadap taksi online. Wanita cantik ini nekat melakukan aksi begal terhadap taksi online dengan modus berpura - pura sebagai penumpang. Hanya saja aksi begal yang dilakukan wanita cantik ini, gagal setelah berhasil ditangkap oleh warga sekitar.
Kejadian wanita cantik nekat begal taksi online terjadi di di kawasan Jalan Gunung Anyar Tambak, Gunung Anyar, Surabaya. Dalam aksi nekat wanita cantik tersebut, dikabarkan sang driver mengalami luka-luka dan harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Informasi terhimpun, wanita cantik ini nekat begal taksi online berawal dari terduga pelaku yang berpura - pura sebagai penumpang. Selanjutnya, wanita cantik tersebut diduga menyerang sopir atau driver taksi online dengan cara menggunakan tali dan pisau.
Hingga akhirnya, sang sopir atau driver yang merupakan seorang laki - laki tersebut yang telah dilumpuhkan dan diduga mengalami sejumlah luka dibuang dikawasan Gunung Anyar Tambak, Gunung Anyar, Surabaya hingga akhirnya berteriak tolong kepada warga.
BACA JUGA:Aksi Heroik Polisi Berhasil Tangkap Begal Meski Sempat Ditembak
Setelah itu, pelaku membawa mobil korban masuk ke perumahan Gunung Anyar untuk melarikan diri. Warga yang mengetahui hal tersebut langsung melakukan pengejaran dibantu para pengendara motor yang kebetulan lewat.
Sehingga mobil yang dibawa lari wanita itu berhasil dihadang dan diberhentikan secara paksa oleh warga. Kini, pelaku begal yang merupakan seorang wanita itu telah diamankan oleh pihak kepolisian.
Kapolsek Gunung Anyar Iptu Harsya membenarkan adanya peristiwa aksi begal yang dilakukan oleh wanita terhadap taksi online. Wanita tersebut menyerang korban dengan menggunakan tali dan pisau, selanjutnya terduga pelaku melarikan diri dengan mengendarai mobil korban. Hanya saja pelarian terduga pelaku, terhenti dan dihadang oleh warga di lokasi kejadian.
"Korban laki-laki. Pelaku satu orang perempuan sudah diamankan. Terduga pelaku menyerang korban menggunakan tali dan pisau, lalu pelaku melarikan mobil korban. Sekarang masih proses penyelidikan lebih lanjut," pungkasnya.