3 Makanan Ini Ampuh Meredakan Alergi

Sabtu 05 Oct 2024 - 09:55 WIB
Reporter : Candra Hadinata
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Sebagian orang rentan terserang alergi. Ya, alergi bisa menyebabkan beberapa masalah untuk kesehatan. Gejala alergi di antaranya mengalami sesak napas, gatal pada sekujur tubuh, demam, serta yang lainnya. 

Nah sebaiknya kamu yang mengalami alergi bisa mengonsumsi beberapa jenis makanan ini untuk meredakan alergi. Ya berikut ini penjelasannya dilansir Radarkoran,com

1. Kuaci 

Kuaci merupakan makanan yang mengandung vitamin E yang dapat berfungsi meredakan peradangan yang disebabkan oleh alergen. Antioksidan di dalam obat alergi alami ini juga mampu mencegah kerusakan sel.

2. Tomat dan bawang bombai 

Obat alergi alami lainnya ternyata merupakan bahan dapur, yakni tomat dan bawang bombai. Tomat dan bawang bombai memiliki zat alami yang dapat membantu melindungi sel tubuh dari kerusakan.

3. Yoghurt 

Makanan selanjutnya bisa kamu gunakan untuk mengatasi alergi adalah mengonsumsi yoghurt. Yoghurt menjadi antihistamin alami yang manjur, berkat kandungan probiotiknya yang tinggi. Jadi, probiotik yang kaya akan bakteri baik bisa membantu meredakan respons sistem imun terhadap alergi. 

Kategori :

Terkait

Sabtu 05 Oct 2024 - 09:55 WIB

3 Makanan Ini Ampuh Meredakan Alergi