Radarkoran.com - Bagi masyarakat yang menginginkan HP canggih dengan harga murah, nampaknya periode Januari 2025 ini adalah kesempatan emas bagi mereka. Pasalnya, banyak HP canggih dengan spesifikasi tinggi yang saat ini harga jualnya mulai turun drastis hingga jutaan rupiah.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Radarkoran.com, sejumlah HP dengan kualitas terbaik ini turun harga secara drastis lantaran berbagai hal. Namun yang jelas, dengan penurunan harga jual ini akan menjadi kesempatan emas bagi kamu para gamers yang menginginkan HP murah dengan kualitas canggih.
Adapun beberapa HP canggih yang harga jualnya turun saat ini, meliputi:
1. Infinix Zero 30
HP dengan kapasitas RAM dan penyimpanan internalnya besar di angka 8/256GB serta dilengkapi dengan kapasitas baterainya juga mencapai 5000 mAh saat ini dijual dengan harga Rp 2 jutaan saja. Padahal sebelumnya atau lebih tepatnya saat pertamakali dirilis olwh Infinix, HP jenis ini dijual dengan harga yang mencapai Rp 3 jutaan.
2. Tecno POVA 5 Pro
Hadir dengan kapasitas baterai memadai di angka 5000 mAh dan fitur fast charging 68W, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit untuk mengisi daya TECNO POVA 5 Pro hingga 50 persen.
HP jenis ini memiliki kapasitas penyimpanan besar yakni 8/128 GB untuk memori eksternal dan internalnya. Meski sebelumnya dijual dengan harga Rp 3 jutaan, saat ini Tecno POVA 5 Pro sudah bisa kamu dapatkN hanya dengan merogoh kocek Rp 2,5 juta saja.
BACA JUGA: Mulai Januari, Berikut Daftar HP Android yang Tak Bisa Menggunakan WhatsApp Lagi
3. Samsung Galaxy M14 5G
Samsung Galaxy M14 5G yang sedang turun harga, yaitu RAM 4/64GB dan 6/128GB dengan chipset Octa-Core Exynos 1330 (5nm). Selain itu, kapasitas baterai yang ditawarkan mencapai 6000 mAh dengan fitur fast charging 25W.
Waktu pertamakali dirilis, HP jenis ini dijual dengan harga Rp 3,3 juta. Namun sekarang harga jual ya cukup drastis yakni seharga Rp 2,2 juta saja.