Longsor di Bukit Menyan, Dinding Rumah Warga Ambruk hingga 1 Warga Cedera

Selasa 25 Feb 2025 - 09:04 WIB
Reporter : Jimmy Mahendra
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Peristiwa longsor terjadi di Desa Bukit Menyan, Kecamatan Bermani Ilir, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu, Selasa 25 Februari 2025. Akibat peristiwa ini setidaknya ada 3 rumah warga yang terdampak longsor.

Bahkan salah satu rumah, dinding bagian samping ambruk terkena longsor. Adalah rumah milik Zainudin (40) warga setempat. Tak hanya itu satu warga yang diketahui bernama Selly Aryanti (21) juga mengalami cedera.

BACA JUGA:Turnamen Trofeo Persipal 2025 Kepahiang Diikuti 3 Club SSB

Plt. Kepala BPBD Kabupaten Kepahiang, Hendra, ST membenarkan adanya peristiwa longsor tersebut. Hendra mengatakan saat ini rumah yang terdampak masih bisa dihuni, hanya saja warga tetap waswas, mengingat intensitas hujan belakangan terus meningkat.

"Ada 3 titik yang terdampak, akibatnya dinding salah satu rumah warga ambruk dan ada juga korban luka," ujar Hendra. 

Kategori :