Beberapa Pantangan Setelah Suntik Insulin yang Perlu Diketahui

Selasa 06 May 2025 - 09:12 WIB
Reporter : Aditiya R R
Editor : Eko Hatmono

Banyak penderita diabetes yang berharap gula darahnya bisa segera turun dengan menggunakan suntik insulin dan melewatkan waktu makannya. Namun, hal ini justru dapat berbahaya karena berisiko menyebabkan hipoglikemia berat.

Anda sebaiknya makan sekitar 20–30 menit setelah melakukan penyuntikan atau sesuaikan dengan saran dari dokter, ya.

 

4. Mengonsumsi makanan tinggi gula

Mengonsumsi makanan tinggi gula secara langsung setelah suntik insulin dikhawatirkan memicu lonjakan kadar gula darah dalam tubuh. Kondisi ini dapat meningkatkan terjadinya komplikasi penyakit diabetes. 

Anda disarankan untuk mengombinasikan menu makanan berupa makanan tinggi serat dan protein guna menjaga kadar gula darah tetap stabil. 

 

5. Malas mengukur kadar gula darah secara rutin

Mengukur kadar gula darah secara rutin setelah suntik insulin berguna untuk mengetahui efektivitas kerja insulin dalam tubuh. Selain itu, pemantauan ini juga bermanfaat untuk mencegah risiko terjadinya hipoglikemia maupun hiperglikemia. 

Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk rutin mengukur kadar gula darah agar tetap terpantau dengan baik.

Kategori :