Radarkoran.com - Warga Desa Simpang Kota Bingin Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, sekarang tengah melakukan pembangunan Masjid Taqwa yang terletak di Dusun II. Untuk melaksanakan pekerjaan pembangunan tempat ibadah ini, tentu membutuhkan anggaran dana yang cukup besar.
Oleh karena itu, melalui Pemerintah Desa Simpang Kota Bingin, warga desa setempat berupaya mencari para donasi yang dapat membantu memperlancar pembangunan Masjid Taqwa ini. Open donasi atau penggalangan dana untuk prmbangunan Masjid Taqwa ini sudah berjalan lebih kurang 1 bulan yang lalu.
Hal tersebut dibenarkan Kepala Desa Simpang Kota Bingin, Supriadi S.Sos. Menurut dia, jumlah dana yang sudah masuk ke rekening panitia pembangunan Masjid Taqwa sudah mencapai Rp 200 juta.
"Memang saat ini kita sedang melakukan penggalangan dana untuk pembangunan Masjid Taqwa. Berdasarkan hitungan dari konsultan, untuk pembangunan masjid ini membutuhkan dana hingga Rp 500 juta. Sedangkan sekarang ini dana yang terkumpul baru berjumlah Rp 200 Juta. Ya jadi kita masih berharap kepada donatur-donatur yang ingin beramal, bisa membantu pembangunan masjid di desa kami ini," terang Kades Supriadi, Selasa 28 Mei 2024.
Lanjut diterangkan Kades Supriadi, pada dasarnya bangunan Masjid Taqwa sudah ada sebelumnya. Hanya karena sudah didirikan puluhan tahun yang lalu, sehingga kondisi gedung sudah banyak mengalami kerusakan. Sedangkan Masjid Taqwa merupakan tempat ibadah yang selalu digunakan oleh warga yang tinggal di Dusun II.
BACA JUGA:Dianggarkan Melalui DD TA 2024, TPT dan Drainase Desa Simpang Kota Bingin Direalisasikan
Tidak ingin hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, seperti ambruknya bangunan sehingga membahayakan warga yang menjalankan ibadah, maka pemerintah desa bersama warga setempat memutuskan untuk merobohkan bangunan lama, menggantikannya dengan bangunan yang baru.
Mengingat, sambung Kades Supriadi, masjid bukan hanya sebagai tempat menunaikan ibadah salat, tetapi juga berperan sebagai pusat pendidikan dan penyebaran syiar islam. Kemudian, masjid juga dapat digunakan sebagai tempat menyelesaikan berbagai persoalan umat, serta masjid juga menjadi pusat pemberdayaan masyarakat.
"Untuk donatur yang ingin memberikan bantuannya, dapat langsung datang ke Desa Simpang Kota Bingin dan menghubungi panitia pembangunan, atau bisa di transfer melalui Rekening Masjid, Atas Nama Panita Pembangunan Masjid Taqwa, No.Rek : 6010201020810/ Bank Bengkulu," demikian Kades Supriadi.