9. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia yang ditentukan oleh instansi pemerintah.
Pada sisi lain, untuk registrasi pendaftaran dilaksanakan melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) BKN sscasn.bkn.go.id. Kami
telah merangkum tata cara melihat formasi CPNS 2024, setelah nanti diumumkan di portal SSCASN, yakni sebagai berikut:
- Kunjungi laman sscasn.bkn.go.id.
- Pilih jenjang pendidikan.
- Cari program studi dan instansi yang dituju.
BACA JUGA:Seleksi PPPK 2024, Nasib Penjaga Sekolah Masih Diperjuangkan
- Pilih jenis pengadaan CPNS atau PPPK.
- Tekan tombol Cari.
- Selanjutnya, sistem akan menampilkan daftar formasi. Pelamar pun dapat menekan tombol Lihat untuk membaca informasi lebih lanjut mengenai formasi CASN.