Tes CPNS 2024, Usia 40 Tahun Boleh Ikut Mendaftar

Selasa 20 Aug 2024 - 15:38 WIB
Reporter : Candra Hadinata
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Pemerintah mengumumkan pembukaan seleksi CPNS 2024 Senin 19 Agustus 2024, yang akan berlangusng hingga 2 September 2024. Selanjutnya pada 20 Agustus 2024, pemerintah membuka pendaftaran tes CPNS yang akan berlangsung hingga 6 September 2024.   

Pada seleksi CPNS 2024, batas usia yang dapat mendaftar pada pengadaan CPNS 2024 yaitu minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun. Akan tetapi ada

formasi khusus, usia maksimal pendaftar mencapai usia 40 tahun. Yakni khusus untuk dokter dan dokter gigi.

Seperti disampaikan Kepala BKPSDM Kota Padang, Mairizon. Dia menyampaikan, batas usia yang dapat mendaftar pada pengadaan CPNS tahun ini yaitu khusus untuk dokter dan dokter gigi adalah 40 tahun.

"Seleksi Pengadaan CPNS Tahun 2024 ini sudah diumumkan tanggal 19 Agustus 2024. Peserta sudah dapat mendaftar tanggal 20 Agustus 2024, paling lambat tanggal 6 September 2024," katanya, Selasa 20 Agustus 2024.

BACA JUGA:Cermati Aturan Pelamar CPNS 2024 Gunakan Nilai SKD 2023, Harus Sesuai dengan KepmenPAN-RB

Pemerintah Kota (Pemkot) Padang Provinsi Sumatera Barat membuka 492 formasi. Formasi yang dibuka masing-masing 428 formasi untuk tenaga teknis, dan 64 untuk tenaga kesehatan. Dia mengatakan, kesempatan untuk ikut seleksi CPNS 2024 terbuka bagi semua pihak termasuk dari daerah lain, selama yang bersangkutan memenuhi syarat. 

Disebutkan, proses seleksi CPNS nantinya akan dilaksanakan secara objektif dan transparan. Peserta bisa langsung melihat nilai hasil ujian begitu ke luar dari ruangan. 

Kesempatan juga terbuka bagi PPPK yang ingin mengikuti seleksi CPNS 2024. Syaratnya, PPPK bersangkutan sudah menjalani perjanjian kerja minimal 1 tahun dan mendapatkan persetujuan dari PPK, serta pimpinan OPD yang bersangkutan untuk mengikuti seleksi CPNS. Hal tersebut dikarenakan pelamar hanya dapat melamar pada satu jenis pengadaan ASN yaitu PNS atau PPPK di tahun yang sama. 

"Kita (Pemkot Padang) menyediakan 10 formasi CPNS 2024 untuk disabilitas, disabilitas yang diterima lebih bersifat tenaga administrasi. Ya sejak tahun 2000-an Pemkot Padang mendapat pegawai yang berkualitas berkat sistem rekrutmen yang transparan," ucapnya.

BACA JUGA:Tes CPNS 2024, Formasi D3 ke Atas Gunakan TOEFL

Senada disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemprov Jawa Timur, Indah Wahyuni pada Senin 19 Agustus 2024. Terkait usia pelamar pada pelaksanaan tes CPNS 2024, dapat diikuti pelamar dengan usia maksimal 35 tahun, kecuali untuk formasi dokter spesialis, usia maksimal mencapai 40 tahun. 

Dalam menghadapi tes CPNS, para pelamar juga diimbau agar selalu cermat khususnya dalam memilih formasi yang akan dilamar. Sebab pelamar CPNS 2024 hanya boleh memilih satu instansi dan tidak dapat diubah kembali.

Tags :
Kategori :

Terkait