SERES E1 Cocok untuk Mobilitas Perkotaan

Mobil listrik SRES E1 mulai dipasar di tanah air, yang disebut sangat cocok untuk kendaraan di perkotaan. --FOTO/ILUSTRASI

Radarkoran.com - Pilihan mobil listrik di Indonesia kian beragam. Kali ini giliran PT. Sokonindo Automobile yang meluncurkan SERES E1, mobil listrik murni yang dirancang khusus untuk kebutuhan mobilitas perkotaan. 

Sebab mobil ini mengusung desain modern dan tenaga baterai 100 persen. SERES E1 disebut hadir sebagai solusi ramah lingkungan yang efisien, sekaligus hemat biaya operasional. "Mobil ini ideal untuk gaya hidup perkotaan, sebab menawarkan kenyamanan dan efisiensi dalam satu paket," sampai Director of Sales Centre PT. Sokonindo Automobile, Cing Hok Rifin belum lama ini.

Mobil listrik SERES E1 mempunyai eksterior kompak yang stylish, memungkinkan pengendara bermanuver dengan mudah di jalan-jalan sempit kota. Mobil ini dilengkapi lampu LED modern, tidak hanya terlihat elegan tetapi juga meningkatkan visibilitas. 

SERES E1 tersedia dalam 4 varian warna yang menarik. Yakni Fairy Green, Oxygen Blue, Mist Rose, dan Elegant White yang menambahkan kesan fun dan dinamis. Meskipun berukuran kecil, interior SERES E1 tetap lapang dan nyaman dan fitur canggih. 

Disebutkan, tata letak kabin yang cerdas memberikan ruang yang cukup bagi pengemudi dan penumpang. Fitur panel instrumen digital, sistem infotainment modern menambah kenyamanan berkendara, membuat setiap perjalanan pengendara lebih menyenangkan.

BACA JUGA:Zeekr 7X, Mobil Listrik dengan Sederet Fitur Mewah, Segini Harganya

Dengan kapasitas baterai 13,8 kWh (Type-B) dan 16,8 kWh (Type-L), mobil listrik SERES E1 mampu menempuh jarak hingga 220 Kilometer dalam sekali pengisian. Kemudian pengisian daya hanya memakan waktu sekitar 3,5 hingga 4 jam menggunakan listrik rumah standar.

Selain itu setiap pembelian mobil ini dilengkapi dengan layanan perawatan gratis selama 3 tahun atau spido meter 100.000 Kilometer, yang menjadikannya pilihan ekonomis bagi masyarakat perkotaan.

Mobil listrik SERES E1 dibanderol mulai dari Rp 189 juta (OTR Jabodetabek). Kemudian garansi baterai selama 8 tahun dan garansi kendaraan selama 3 tahun. Dengan efisiensi energi dan biaya perawatan rendah, SERES E1 pun diharapkan menjadi pilihan utama bagi konsumen yang menginginkan kendaraan ramah lingkungan di era mobilitas yang berkelanjutan. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan