Polres Kepahiang: Sambut Tahun Baru 2024 Dilarang Konvoi
APEL : Sebelumnya apel gelar pasukan yang dilaksanakan Polres Kepahiang--DOK/RK
KEPAHIANG RK - Dalam rangka memberikan rasa aman terhadap masyarakat, pada saat menyambut Tahun Baru 2024, jajaran Polres Kepahiang Polda Bengkulu menugaskan puluhan personelnya untuk berjaga dan berpatroli. Kemudian, masyarakat khususnya pemuda-pemudi dilarang konvoi kendaraan di jalan raya.
Kapolres Kepahiang, AKBP. Yana Supriatna, S.Ik, M.Si melalui Kabag Ops, AKP. George Rudiyanto, SM menegaskan, jika masih ada yang melakukan konvoi maka akan ditindak sebagaimana mestinya. "Dari jauh- jauh hari kami imbau, agar pada malam menyambut tahun baru jangan ada yang konvoi kendaraan. Karena kegiatan konvoi kendaraan sangat mengganggu pengguna jalan lainnya, yang sangat rentan terjadi kecelakaan lalulintas," kata Kabag Ops, Jum'at 22 Desember.
Malam menyambut tahun baru jatuh pada Minggu malam 31 Desember 2023. Untuk mengamankan kegiatan libur menyambut tahun baru dan natal, Polres Kepahiang menggelar Operasi Lilin-Nala 2023, dengan target operasi rumah ibadah, objek wisata, dan kerumunan termasuk konvoi kendaraan saat malam tahun baru.
"Secara umum, target kita adalah ganguan keamanan dan ketentraman masyarakat. Makanya setiap ancaman gangguan dan ketentraman akan kami tindak tegas," ucap Kabag Ops George.
BACA JUGA:Ops Lilin-Nala, Polres Kepahiang Dirikan Posyan dan Pospam
Dijelaskannya, Operasi Lilin-Nala 2023 menargetkan setiap kemungkinan yang dapat membahayakan masyarakat. Untuk berjaga di tempat ibadah, tempat wisata dan sejumlah tempat lainnya, disiagakan khusus sebanyak 50 persinel. "Jadi, 50 personel ini merupakan anggota Polri berseragam lengkap. Tapi ada
juga personel yang ditempat di sejumlah lokasi, menggunakan pakaian biasa. Yang jelasnya, pada saat natal dan malam tahun baru, semua harus dipastikan aman terkendali," pungkas Kabag Ops.
Terhitung Jum'at 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 mendatang, Polres Kepahiang melibatkan sejumlah pihak melaksanakan Ops Lilin-Nala 2023. Selain mengerahkan puluhan personel, Polres Kepahiang turut mendirikan dua pos yang terdiri dari Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan. Dimulainya Operasi Lilin - Nala ditandai dengan gelar pasukan yang sudah dilaksanakan pada Kamis 21 Desember 2023.