Kelurahan Ujan Mas Gunakan Dana Kelurahan Bangun Rabat Beton
LOKASI : DI sini lokasi akan dibangun jalan rabat beton dengan cara swakelola menggunakan dana kelurahan di Kelurahan Ujan Mas. --YUS/RK
Radarkoran.com - Kelurahan Ujan Mas Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, sudah mulai melaksanakan kegiatan pembangunan swakelola yang bersumber dari Dana Kelurahan tahun 2024.
Camat Ujan Mas, Satria Jaya, S.Pd menyampaikan, dengan dialokasikanya dana kelurahan tahun ini sangat membantu pemerintah daerah mempercepat pembangunan.
Selain itu juga, mempercepat program pembangunan yang diusulkan masyarakat, karena kegiatan yang tidak masuk program APBD bisa ditangani dengan dana kelurahan.
"Dana kelurahan bisa digunakan untuk pembangunan infrastruktur dan kegiatan pemberdayaan," kata Camat Ujan Mas Satria Jaya, Sabtu 23 November 2024.
Kegiatan yang dilaksanakan setiap kelurahan berbeda-beda, tergantung program yang diusulkan masyarakat. Karena realisasi program dana kelurahan berdasarkan skala prioritas.
"Berharap alokasi dana kelurahan ke depannya bisa ditingkatkan lagi, sehingga usulan program masyarakat juga lebih banyak yang bisa direalisasikan," ucapnya.
BACA JUGA: Jalan Sering Terendam Banjir, Masyarakat 4 Desa di Ujan Mas Meradang
Sementara itu, Lurah Ujan Mas, Riska Oktavitria, S.St menyampaikan, untuk yang pertama adalah kegiatan pembangunan infrastruktur yang dibangun menggunakan dana kelurahan adalah jalan rabat beton. Karena mengejar jangan sampai tidak selesai dalam bulan ini. Selanjutnya kegiatan pemberdayaan.
"Untuk pembangunan rabat beton yang berada di lingkungan RT 01 dengan panjang 117 meter dan lebar 2,5 meter," kata Lurah Riska.
Dirinya menambahkan, untuk sebalah kanan jalan akan dibuat Tembok Penahan Tanah atau TPT, karena ini sangat penting untuk penahan saat air hujan.
"Dana kelurahan ini sangat membantu sekali untuk pembangunan, semoga semua kegiatan berjalan lancar. Dan terima kasih kepada pihak kecamatan yang terus mendorong dan membantu pihak kelurahan hingga terealisasinya dana kelurahan ini," demikian Lurah Riska.