Tampung Aspirasi Masyarakat Kepahiang, Anggota DPRD Prov Bengkulu Rizki Heriaji Gelar Reses

RESES : Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Rizki Heriaji Suwela, S.PT melaksanakan reses di Kepahiang. --YUS/RK
Radarkoran.com- Anggota DPRD Provinsi Bengkulu dari Fraksi NasDem, Rizki Heriaji Suwela, S.PT tampung aspirasi masyarakat di Kabupaten Kepahiang, pada Selasa 25 Februari 2025. Tampung aspirasi masyarakat Kepahiang dalam pelaksanaan reses masa sidang ke-1 tahun 2025 di Dapil Bengkulu V Kabupaten Kepahiang. Reses dalam rangka menampung aspirasi masyarakat Kepahiang bertempat di Kelurahan Kampung Pensiunan dan Kelurahan Pensiunan Kecamatan Kepahiang.
Pada kesempatan reses tersebut, beberapa aspirasi yang disampaikan pada anggota DPRD Bengkulu di antaranya, mulai dari infrastruktur jalan gang di lingkungan kelurahan, penerangan jalan, perlengkapan posyandu dan pengadaan sound sistem pengajian serta lainnya
"Terkait infrastruktur khususnya Penanganan jurang dijalan SD Negeri 15 Kepahiang, Kelurahan Kampung pensiunan akan kita cari solusinya dan menjadi prioritas. Karena pelaksanaan pembangunan berdasarkan aspirasi masyarakat tetap ada yang berlandasan kewenangan kabupaten, provinsi maupun pemerintah pusat," sampai Rizki menjawab pertanyaan masyarakat saat reses.
Ia menyebutkan, setiap aspirasi yang masuk baik terkait pemenuhan infrastruktur di kelurahan yang layak dan pemberdayaan perempuan atau yang lainya akan diakomodir selagi sesuai dengan aturan yang berlaku.
"Selagi memenuhi syarat akan diperjuangan hingga terwujud, kinerja pejabat pemerintahanpun diatur oleh Undang-Undang. Oleh sebab itu semua harus seusai regulasi yang ditetapkan," katanya.
BACA JUGA: Kunjungi Korban Longsor Desa Bukit Menyan, Wabup Kepahiang Abdul Hafizh Serahkan Bantuan
Pada kesempatan tersebut Lurah Kampung Pensiunan, Yudi SP menyambut baik reses anggota DPRD provinsi Bengkulu yang langsung bertemu dengan warga kelurahan dengan penuh keakraban dan kekeluargaan.
"Kita senang akan kehadiran Mas Aji bertemu masyarakat kelurahan menerima aspirasi secara langsung tentang program inprastruktur jalan, khususnya persoalan jurang agar aktivitas usaha warga dan mobilisasi berjalan baik, tidak was was saat melintas jalan tersebut. Alhamdulilah direspons baik dewan kita dari DPRD Provinsi," singkatnya.