Pesantren Kilat SDN 22 Kepahiang

Pesantren Kilat Ramadan di SDN 22 Kepahiang--SUHAIMI/RK

Radarkoran.com - Gelaran Pesantren Kilat pengganti kegiatan belajar mengajar (KBM) pada bulan Ramadan 1446 Hijriah/2025 sudah dimulai untuk satuan pendidikan SD hingga SMP di Kabupaten Kepahiang.

Kegiatan Pesantren Kilat ini dilaksanakan sesuai dengan instruksi yang ada di surat edaran, yang mengharuskan masing-masing satuan pendidikan melaksanakannya sebagai pengganti KBM pada pembelajaran Ramadan.

Seperti pesantren kilat di SDN 22 Kepahiang. Pada hari pertama Pesantren Kilat disisi dengan berbagai kegiatan yang bersifat keagamaan yang disampaikan oleh dewan guru.

BACA JUGA:TP PKK Desa Imigrasi Permu Boyong Tujuh Piala Lomba HKG Ke-52

Kepala SDN 22 Kepahiang Sumiatini, .Pd menyampaikan, pelaksanaan pesantren kilat ini akan dilaksanakan selama beberapa hari kedepan. Menurutnya kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para siswa sambil menjalankan ibadah puasa Ramadan. Selain itu para siswa bisa mengasah kemampuan diri dari bidang keagamaan.

"Beberapa hari kedepan  akan kami laksanakan, ada beberapa kegiatan bentuknya perlombaan dengan materi keagamaan seperti kultum, bacaan Al-qur'an," jelasnya.

Sumiatini berharap, dengan pelaksanaan pesantren kilat ini, karakter anak bisa semakin terbentuk dengan akhlak yang mulia, sehingga ke depan semakin banyak generasi yang berkarakter baik. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan