Obat Batuk Herbal yang Manjur, Berikut Daftarnya

Obat batuk herbal yang baik untuk dikonsumsi.--FOTO/ILUSTRASI
Radarkoran.com - Batuk adalah refleks tubuh untuk mengeluarkan benda asing, seperti debu, bakteri, dan virus, dari saluran pernapasan. Meski bertujuan untuk membersihkan jalan napas, batuk yang terjadi terus-menerus tentu menganggu kegiatan sehari-hari, bahkan bisa membuat penderitanya sulit tidur.
Agar batuk tidak menganggu aktivitas maupun kualitas tidur, Anda bisa melakukan cara-cara sederhana, salah satunya dengan mengonsumsi obat batuk herbal yang banyak dijual bebas di toko obat atau apotek.
Berikut ini adalah berbagai obat batuk herbal yang manjur untuk meredakan batuk:
1.Komix Herbal
Komix Herbal adalah obat batuk herbal untuk meredakan batuk berdahak. Komix Herbal mengandung lagundi, jahe merah, thyme, licorice (akar manis), peppermint, dan madu.
Kombinasi bahan-bahan herbal tersebut dapat meredakan batuk berdahak. Ekstrak tanaman lagundi di dalam obat ini juga memiliki sifat ekspektoran yang bisa mengencerkan dahak supaya lebih mudah dikeluarkan dari saluran pernapasan.
Komix Herbal dapat Anda beli bebas di apotek. Obat batuk herbal ini berbentuk sirop dan tersedia dalam kemasan saset maupun botol yang berukuran 15 ml untuk sekali minum. Konsumsilah obat ini 1 saset atau 1 botol, 3 kali sehari.
2.OB Herbal