Dugaan Korupsi DD Air Pesi: Jaksa Dalami Keterlibatan Pihak Lain, Bakal Ada Tersangka Baru?

KORUPSI: Dugaan Korupsi DD Air Pesi --JIMMY/RK

Radarkoran.com- Kejaksaan Negeri (Kejari) Kepahiang, Provinsi Bengkulu telah menetapkan Kades Air Pesi, Kecamatan Seberang Musi, JN alias UC sebagai tersangka tunggal dalam dugaan kasus korupsi Dana Desa (DD) Air Pesi Tahun Anggaran (TA) 2023-2024. Meskipun sementara ini hanya Kades seorang Kades yang ditetapkan tersangka, namun Kejari Kepahiang memastikan tetap akan mendalami kasus ini hingga ke akarnya.

Kajari Kepahiang, Asvera Primadona, MH melalui Kasi Pidsus, Febrianto Ali Akbar, MH didampingi Kasi Intel, Nanda Hardika, SH menuturkan bahwa, pihaknya akan menelusuri apakah dalam dugaan korupsi DD Air Pesi ini, ada pihak lain yang ikut terlibat atau tidak.

"Sedang kita kembangkan, sekarang ini kita belum bisa pastikan apakah ada pihak lain yang ikut terlibat atau tidak," ujar Kasi Intel.

Menurut Kasi Intel, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap belasan saksi, yang diantaranya termasuk dengan bendahara, sekdes dan sejumlah perangkat lainnya.

BACA JUGA:Jembatan Taba Padang & Terminal Kepahiang Diusulkan: Jalan Ringroad Tuntas Dibangun Tahun 2025 Ini

"Untuk saksi kita sudah periksa belasan orang, itu termasuk dengan perangkat desa," sambungnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu telah menetapkan JN alias UC sebagai tersangka dugaan korupsi Dana Desa (DD) Air Pesi, Kecamatan Seberang Musi, Tahun Anggaran (TA) 2023-2024. Pria yang merupakan Kepala Desa Air Pesi ini, diduga telah menilep DD Air Pesi tahun anggaran 2023-2024 hingga menimbulkan Kerugian Negara (KN) sebesar Rp 400 juta.

Sejauh inipula KN Rp 400 juta masih merupakan hitungan sementara penyidik Kejari Kepahiang. Sehingga tidak menutup kemungkinan, adanya penambahan KN terhadap kasus ini. Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap tersangka, uang negara tersebut digunakannya untuk kepentingan pribadi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan