Musrenbangcam, TEGAS! Kecamatan Kepahiang Minta Usulan Diakomodir
MUSRENBANG : Dalam kegiatan Musrenbangcam di Kecamatan Kepahiang, pihak kecamatan meminta sejumlah usulan yang disampaikan bisa diakomodir pembangunanya pada tahun 2025 mendatang--EPRAN/RK
Untuk diketahui, Bappeda Kepahiang sudah selesai melaksanakan Musrenbangcam di 8 kecamatan Kabupaten Kepahiang. Musrenbang merupakan agenda tahunan. Di mana masyarakat saling bertemu mendiskusikan masalah yang mereka hadapi dan memutuskan prioritas pembangunan jangka pendek.
Ketika prioritas telah tersusun, kemudian diusulkan kepada pemerintah di level yang lebih tinggi atau melalui Bappeda. Proses penganggaran partisipatif ini menyediakan ruang bagi masyarakat untuk menyuarakan kebutuhan mereka pada pihak pemerintah.
Proses Musrenbang juga terjadi di leval kecamatan. Masyarakat di tingkat bawah (Desa/ kelurahan, red) dan pemerintah punya tanggung jawab yang sama berat dalam membangun wilayahnya.
Masyarakat seharusnya berpartisipasi karena ini merupakan kesempatan untuk secara bersama menentukan masa depan pembangunan wilayah atau daerah. Masyarakat juga harus memastikan pembangunan yang dilakukan pemerintah sesuai dengan kebutuhan masyarakat di tingkat desa/kelurahan.