Melalui Musdessus, Pemdes Pungguk Meranti Tetapkan 15 KPM BLT-DD 2024
MUSYAWARAH : Pemerintah Desa Pungguk Meranti menggelar Musdessus dalam menentukan penerima BLT-DD tahun 2024--SUHAI/RK
Radarkepahiang.bacakoran.co - Pemerintah Desa (Pemdes) Pungguk Meranti, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu telah menetapkan 15 Keluarga Penerima Manfaat (KPM ) sebagai sasaran program Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2024.
Penetapan tersebut dilaksanakan melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) yang dibuka langsung Kades Pungguk Meranti, Surahman.
Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan Dinas PMD Kepahiang, Pemerintah Kecamatan Ujan Mas, BPD, Babinsa, pendamping desa, lembaga adat, tokoh masyarakat serta KPM. Musdessus yang dipimpin BPD tersebut berlangsung di Kantor Desa Pungguk Meranti, Senin 12 Februari 2024.
Kades Pungguk Meranti, Surahman, menyampaikan Musdessus dilaksanakan setiap awal tahun menentukan siapa saja masyarakat yang layak menerima bantuan. Walaupun dari Kadus sudah mendata namun keputusan tertinggi tetap dimusyawarah. Usulan dari Kadus bisa dibantah namun sesuai dengan alasan yang jelas.
BACA JUGA:Pemdes Embong Sido Tetapkan 25 Penerima BLT-DD TA 2024
Dalam penetapan KPM ini harus memenuhi kriteria sesuai dengan aturan. Contohnya lansia KK tunggal, tidak mempunyai pekerjaan, mengidap penyakit kronis dan memang miskin ekstrem.
UNDANG : Tokoh masyarakat dan unsur masyarakat lainnya diundang dalam Musdessus.--SUHAI/RK
"Dari 15 KPM BLT-DD tidak ada perubahan dan final serta tetap dipriotaskan dalam anggaran Dana Desa tahun 2024 ini. Karena dari 15 KPM ini sudah memenuhi syarat dan kriteria yang telah ada seperti lansia, rumah tangga tunggal, mempunyai penyakit menahun dan miskin ekstrem. Aturan sudah jelas prioritas penggunaan dana desa dari pemerintah pusat masih diploting ke BLT. Pemerintah desa mengikuti apa yang menjadi instruksi dari Kementerian Desa ( Kemendes ), " ujar Kades Surhaman.
Dirinya juga mengapresiasi kinerja masing-masing Kadus yang sudah mendata warga yang benar-benar membutuhkan BLT-DD dengan penuh kehati-hatian. Karena ini musyawarah menentukan skala prioritas, segala diputuskan melalui musyawarah tertinggi. Para Kadus yang mendata sesuai kriteria yang ditentukan.
"Hari ini kita menentukan dan menetapkan penerima BLT dan melalui keputusan bersama dan sudah ditetapkan. Kadus juga diimbau untuk menyampaikan kepada warganya yang menerima manfaat. Penetapan BLT-DD dilakukan musyawarah. Harapan kami BLT-DD ini dapat cepat terealisasikan, " demikian Surahman.