Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia Hadir di DPK Provinsi Bengkulu

GALERI : Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd sebut DPK Provinsi Bengkulu telah punya Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia.--GATOT/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu mengumumkan kehadiran Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (GI BEI) DPK Provinsi Bengkulu, sebagai bagian dari upaya meningkatkan literasi keuangan di kalangan masyarakat.

Galeri Investasi BEI tersebut sarana untuk memperkenalkan pasar modal sejak dini terhadap dunia akademisi. Galeri Investasi BEI tersebut, menyediakan semua publikasi dan bahan cetakan mengenai pasar modal yang diterbitkan oleh Bursa Efek Indonesia, termasuk peraturan dan Undang-undang Pasar Modal. 

Informasi dan data yang ada di Galeri Investasi BEI dapat digunakan oleh civitas akademika untuk tujuan akademik, bukan untuk tujuan komersial dalam hal transaksi jual dan beli saham.

"Keberadaan galeri ini kita bekerjasama dengan Bursa Efek Indonesia Perwakilan Bengkulu. Tujuan galeri investasi ini tidak lain untuk memberikan wawasan dan pemahaman lebih dalam terkait investasi di pasar modal," kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd, Kamis 15 Februari 2024. 

BACA JUGA:Lolos ke Senayan versi Perhitungan Sementara KPU, Tim Hajah Leni Kawal Suara

Dirinya menambahkan, ada GI BEI DPK Provinsi Bengkulu dapat memberikan akses yang lebih luas kepada masyarakat, terutama pengunjung perpustakaan daerah Provinsi Bengkulu untuk memahami investasi di Bursa Efek Indonesia.


GALERI : Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd sebut DPK Provinsi Bengkulu telah punya Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia.--GATOT/RK

"Ini merupakan langkah positif dalam mendukung literasi keuangan di tengah-tengah masyarakat. Karena galeri Investasi BEI DPK menawarkan informasi yang terkini dan bermanfaat seputar pasar modal, saham, dan instrumen keuangan lainnya," paparnya.

Melalui kehadiran galeri ini, Meri Sasdi berharap masyarakat, terutama pelajar dan mahasiswa, dapat lebih aktif dalam memahami dan mengoptimalkan potensi investasi mereka. Sehingga mereka mampu mengatur keuangannya dengan baik.

"Keberadaan galeri ini menjadi salah satu inisiatif Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu dalam upaya untuk memperluas layanan literasi keuangan dan memberikan kontribusi positif terhadap pemahaman ekonomi dan investasi di tingkat lokal," pungkasnya. (gju/pariwara) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan