Bupati: Desa Harus Maju dengan Aplikasi Desa Digital
WISATA : Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattulah Sjahid, MM, IPU yang menerangkan terkait pentingnya pengembangan desa wisata di daerah dengan menggunakan aplikasi desa digital.--REKA/RK
Radarkepahiang.bacokoran.co - Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU meluncurkan aplikasi desa digital, yang merupakan inovasi untuk masyarakat di Kabupaten Kepahiang.
Dimana pada peluncuran aplikasi tersebut, dilaksanakan di Desa Pematang Donok Kecamatan Kabawetan Kepahiang. Bupati berharap aplikasi desa digital ini dapat membawa kemajuan bagi pemerintah desa.
Bupati menyampaikan, dirinya menyambut baik hadirnya aplikasi desa digital ini. Dirinya juga berharap, dengan hadirnya aplikasi ini dapat mempermudah masyarakat dalam mengakses informasi, memperoleh pelayanan kependudukan, sampai dengan jualan online.
"Tentu dengan adanya aplikasi desa digital ini, menjadi suatu inovasi yang sangat berguna untuk masyarakat. Namun dalam pelaksanaannya tetap harus berkoordinasi dengan OPD seperti Dinas Kominfo untuk server, Dinas BKD untuk pengelolaan PBB, serta DPMPTSP untuk pengurusan izin berusahanya. Jadi saya doakan semoga sukses dan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujarnya.
BACA JUGA:Pemdes Pematang Donok Gunakan Aplikasi Desa Digital
Dalam kesempatannya, Bupati juga menyampaikan upaya Pemerintah Kabupaten Kepahiang yang terus dioptimalkan salah satunya mendorong setiap desa yang mempunyai potensi ekonomi tinggi untuk dapat menjadi motivasi dalam percepatan pembangunan kawasan pedesaan.
Sehingga menjadi peluang setiap desa untuk melakukan pengembangan kerja sama antar desa, berdasarkan pemetaan potensi yang sudah dilakukan dan tercapainya percepatan pembangunan desa di wilayah Kabupaten Kepahiang secara digital.
Bupati juga juga mengatakan bahwa digitalisasi desa perlu dilakukan dalam perubahan menuju era 5.0. Hal ini agar masyarakat diharapkan bisa menguasai teknologi dan tidak lagi tertinggal yang dengan kata lain bisa mengikuti perkembangan zaman.
"Hingga saat ini Kabupaten Kepahiang masih berusaha memaksimalkan jaringan internet di seluruh kawasan. Tentu selain semua tercover, juga supaya tidak terjadi kesenjangan," ujar Bupati.
BACA JUGA:Pemkab Kepahiang: Desa Harus Maju dengan Aplikasi Desa Digital
Dengan adanya desa digital nantinya akan mendorong masyarakat desa untuk memanfaatkan teknologi digital berbasis internet, dalam kegiatan ekonomiyang memiliki konsep mengunci informasi yang terintregasi dalam pelayanan publik dan peningkatan perekonomian.
Bupati menambahkan, banyak hal yang telah dilakukan desa untuk pembangunan. Namun ada juga sebagian desa masih minim menciptakan sumber ekonomi baru bagi desa, masih memanfaatkan dana desa untuk kegiatan konsumtif bukan produktif.