Masuk BKD, Alhamdulillah! DD Tahap I 13 Desa di Kabupaten Kepahiang Segera Cair

DANA DESA : Dinas PMD Kabupaten Kepahiang dan pihak kecamatan melaksanakan verifikasi dokumen pengajuan pencairan Dana Desa Tahap I 2024.--EPRAN/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Sebanyak 13 dokumen usulan pencairan Dana Desa (DD) Tahap I Tahun Anggaran (TA) 2024 dipastikan sudah masuk ke Badan Keuangan Daerah (BKD) Kepahiang. Sebab itu dapat dipastikan pula DD 13 desa dari 105 desa yang ada di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu tersebut segera cair.

Sementara untuk dokumen pengajuan pencairan DD dari 92 desa lainnya, masih tahap verifikasi masing-masing kecamatan bersama Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Kepahiang. Dan tidak menutup kemungkinan, secara bertahap pekan depan juga akan disampaikan ke BKD.

Kepala Dinas PMD Kabupaten Kepahiang, Iwan Zamzam Kurniawan, SH membenarkan bahwa dari hasil verifikasi yang dilakukan bersama kecamatan, ada 13 dokumen usulan pencairan DD Tahap I yang sudah masuk ke BKD. Selanjutnya, silakan 13 desa terkait berkoordinasi dengan BKD agar dapat diproses lebih lanjut.

"Untuk DD tahap I, sudah 13 dokumen usulan pencairan yang diserahkan ke BKD. Silakan ke 13 desa tersebut berkoordinasi dengan BKD, suapay DD bisa dicairkan segera," kata Iwan Zamzam kepada Radarkepahiang.bacakoran.co, Sabtu 02 Februari 2024. 

BACA JUGA:BAHAYA! Kabel Listrik Menjuntai di Desa Lubuk Saung Seberang Musi

Lebih lanjut Iwan Zamzam menjelaskan, ke 13 desa yang dimaksud berada di 5 kecamatan. Yakni di Kecamatan Merigi ada 3 desa di antaranya Desa Pulo Geto, Desa Simpang Kota Bingin, dan Desa Batu Ampar. Selanjutnya di Kecamatan Muara Kemumu ada 3 desa yakni Desa Talang Tige, Sosokan baru, dan Desa Batu Kalung. 

Kemudian di Kecamatan Bermani Ilir ada 4 desa meliputi Desa Embung Ijuk, Desa Batu Belarik, Desa Pagar Agung, serta Desa Cinto Mandi. Di Kecamatan Ujan Mas ada 2 desa yakni Desa Meranti Jaya dan Desa Bumi Sari. Terakhir di Kecamatan Kepahiang baru ada 1 desa saja yakni Desa Kute Rejo. 

"Nah, dokumen pengajuan DD 13 desa ini sudah disampaikan ke BKD pada akhir pekan lalu. Ya, dimungkinkan pekan depan DD-nya sudah cair," papar Iwan Zamzam.

Jika DD tersebut nantinya telah cair, Dinas PMD Kabupaten Kepahiang menekankan agar segera direalisasikan oleh pemerintah desa masing-masing sesuai dengan program yang sudah dibuat pada APBDes TA 2024 ini. Setelah itu, setiap realisasi keuangan DD pun harus dipertanggungjawabkan dengan SPj. 

"Realisasikan setiap program yang telah diagendakan. Tetapi jangan lupa pertanggungjawabannya, SPj lengkap harus disiapkan," Iwan Zamzam Kurniawan. 

BACA JUGA:Dinas PMD Kepahiang: Penambahan Masa Jabatan Kades Masih Belum Jelas

Sekadar informasi, TA 2024 ini pagu ADD/DD di Kabupaten Kepahiang mengalami kenaikan dari TA 2023 lalu. ADD naik diangka Rp 5 miliar lebih menjadi 47.413.927.100, sedangkan DD naik sebesar Rp 561 Juta menjadi Rp 82.573.778.000.

Penggunaan DD di antaranya untuk pemulihan ekonomi perlindungan sosial dan penanganan kemiskinan ekstrem dalam bentuk BLT maksimal 25 persen dari total DD. Sedangkan DD untuk operasional pemerintah desa maksimalnya 3 persen, serta untuk program ketahanan pangan dan hewani minimal 20 persen. 

Khusus untuk ketahanan pangan, masing-masing pemerintah desa diharuskan sudah menentukan apa saja yang akan diprogramkan. Dengan kata lain, dalam APBDes yang disusun, program ketahanan pangan tersebut sudah harus jelas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan