KUA Kepahiang Sambut Ramadan dengan Do'a Bersama dan Khatam Al-quran

RAMADAN : Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kepahiang menyambut bulan suci ramadan dengan melaksanakan Khatam Al-quran.--REKA/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Menyambut bulan suci Ramadan 1445 H/2024 M, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, menggelar Khatam Al-Qur an dan doa bersama di aula setempat.

Khataman Al-Qur an merupakan kegiatan yang rutin dilakukan di KUA Kepahiang, terlebih dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1445 H.

Kepala KUA Kecamatan Kepahiang, Bambang Utoyo dalam kesempatan tersebut mengatakan, tujuan dilaksanakan doa bersama adalah untuk menjadikan diri dan hati kembali fitrah. Kemudian kegiatan ini dalam rangka lebih menjalin tali silaturahim serta mempererat tali persaudaraan dan solidaritas sesama pegawai dan staf KUA Kecamatan Kepahiang.

"Mari saling memaafkan agar hati ini kembali bersih dalam menyongsong bulan suci Ramadan," kata Bambang.

BACA JUGA:KUA Kepahiang Tegaskan Penyuluh Agama Harus Terjun ke Masyarakat Cegah Stunting

Bambang menyampaikan, selain dalam rangka doa bersama menyambut bulan suci Ramadan, kegiatan ini diadakan untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekompakan dari seluruh pegawai KUA Kecamatan Kepahiang. Di sisi lain, kegiatan seperti ini sudah semestinya rutin dilaksanakan agar terjalinnya ukhuwah yang baik.

"Salah satu cara untuk mendapatkan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT, adalah dengan membaca Al-quran di bulan Ramadan. Ini tidak lain karena di bulan Ramadan ada banyak waktu yang mustajab untuk berdoa. Dengan membaca Al-quran selama Ramadan juga kita harapkan dapat dilakukan oleh masyarakat," sampai Bambang.

Selain itu, di bulan Ramadan juga terdapat satu malam yang kebaikannya setara dengan seribu bulan. Malam tersebut adalah malam Lailatul Qadar. Memperbanyak ibadah termasuk membaca Alquran di bulan Ramadan, tepatnya di malam Lailatul Qadar dapat mendatangkan banyak keberkahan dari Allah SWT.

BACA JUGA:KUA Kepahiang Gandeng Puskesmas untuk Pelayanan Kesehatan Bagi Catin

"Selain pahala yang berlipat ganda, ada beberapa keutamaan lain dari membaca Alquran di bulan Ramadan. Bahkan, rumah seseorang yang rajin membaca Alquran di bulan Ramadan akan sering didatangi oleh malaikat," kata Bambang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan